BANGGAI, Kabar Selebes – Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kabupaten Banggai membuka pendaftaran bakal calon ketua pada musyawarah daerah (Musda) yang akan digelar bulan Agustus 2022.
Ketua BPD KKSS Hi Muh Amin mengatakan terbukanya pendaftaran bakal calon ketua KKSS 2022 wujud komitmen seluruh pengurus kepada anggota untuk memajukan KKSS yang dijadikan payung masyarakat Sulawesi Selatan (Sulsel) di Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah.
“Pendaftaran bakal calon dibuka secara umum namun menjunjung demokrasi. Tapi, harus melalui tahapan dalam mekanisme penjaringan,” ungkapnya, dalam Konferensi pers, Jumat (22/7/2022).
Meskipun data jumlah anggota saat ini berjumlah 21 ribu orang yang tercatat seluruh anggota KKSS tersebar di 23 kecamatan. Namun catatan data keseluruhan anggota dianggap perlu dilakukan pendataan kembali. Hal ini di ungkap Hi Amin semasa menjadi pengurus BPD KKSS dan kini menjadi ketua kerukunan.
“Sejumlah data anggota KKSS yang disebutkan masih mengikut tiga Kabupaten yakni Banggai, Banggai Kepulauan dan Banggai Laut,” jelasnya.
Selain itu sebagai calon ketua wajib menyiapkan visi maupun misi yang akan dipaparkan dalam Musyawarah Daerah. Hal ini erat kaitan dengan wujud komitmennya kepada seluruh pengurus dan anggota untuk memajukan KKSS dalam bermasyarakat maupun dalam menopang pembangunan di daerah.
Penyampaian visi dan misi sebut Hi Amin akan digelar pada 20 Agustus 2022. Ini menjadi wajib disusun oleh bakal calon ketua. “Sedangkan Musyawarah Daerah pemilihan akan digelar rencana pada 21 Agustus 2022 mendatang”. jelasnya.(emy)
Laporan : Emy