Tutup
Pilkada

Kampanye Anwar-Reny di Sigi, Tokoh Masyarakat dan Partai Demokrat Kota Palu Nyatakan Dukungan

×

Kampanye Anwar-Reny di Sigi, Tokoh Masyarakat dan Partai Demokrat Kota Palu Nyatakan Dukungan

Sebarkan artikel ini
Abdurrahman Yalidjama, seorang tokoh masyarakat Langaleso, Kabupaten Sigi, mengajak para honorer K2 yang telah diangkat menjadi pegawai negeri sipil (PNS) untuk mendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Dr. Anwar Hafid, M.Si, dan dr. Reny A. Lamadjido, Sp.Pk, M.Kes.

SIGI, Kabar Selebes – Abdurrahman Yalidjama, seorang tokoh masyarakat Langaleso, Kabupaten Sigi, mengajak para honorer K2 yang telah diangkat menjadi pegawai negeri sipil (PNS) untuk mendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Dr. Anwar Hafid, M.Si, dan dr. Reny A. Lamadjido, Sp.Pk, M.Kes. Dukungan ini disampaikan di hadapan sekitar 2.000 warga dalam kampanye terbatas yang digelar Sabtu sore, 2 November 2024, di Desa Langaleso, Sigi.

Yalidjama mengingatkan bahwa Anwar Hafid, saat menjabat sebagai anggota DPR RI, berperan penting dalam memperjuangkan honorer K2 di seluruh Sulawesi Tengah, termasuk di Kabupaten Sigi. “Dari lima pendukung kita, satu berpindah, empat tetap di pihak BERANI (Bersama Anwar – Reni),” ujarnya, menegaskan dukungannya.

Advertising

Sementara itu, Jamaluddin L. Nusu, mantan anggota DPRD Sigi, menyebutkan rekam jejak dan pengalaman Anwar Hafid yang sudah melayani masyarakat dari berbagai posisi. “Beliau mulai dari kepala desa hingga bupati Morowali dua periode dan anggota DPR RI. Anwar mundur dari DPR untuk lebih dekat melayani rakyat sebagai calon gubernur,” ucapnya.

Jamal mengingatkan masyarakat untuk tidak tergiur dengan calon yang hanya mengandalkan kekayaan tanpa pengalaman. “Pemimpin yang berpihak kepada rakyat dan punya pengalaman akan berani melayani dan menjalankan program yang berpihak pada rakyat,” tambahnya.

Herman Latabe, Ketua DPW PBB Sulawesi Tengah, turut menggarisbawahi pentingnya memilih pasangan Anwar-Reny sebagai pemimpin yang tepat untuk Sulteng. “Ingat nomor 2, Anwar – Reny, pada 27 November 2024,” pesannya.

Kampanye tersebut dihadiri oleh beberapa tokoh, termasuk Ketua Mombine Sigi, istri Jamaluddin L. Nusu, Wakil Ketua DPRD Sulteng Syarifuddin Hafid, Sekretaris DPD Partai Demokrat Hidayar Pakamundi, dan Ketua Koalisi Partai Pemenangan Anwar – Reny, Ronald Gimon.

Di tempat lain, Partai Demokrat Kota Palu, dalam rapat koordinasi pada Sabtu pagi, 2 November 2024, mempertegas dukungan untuk kemenangan pasangan BERANI. Ketua DPC Demokrat Kota Palu, Abdurahim Nasar Al-Amri, menyatakan keyakinannya bahwa pasangan Anwar-Reny akan menang. “Dengan elektabilitas pasangan nomor urut 2 yang terus meningkat, kemenangan semakin nyata,” ungkapnya.

Seluruh struktur Partai Demokrat, mulai dari tingkat ranting hingga DPC, berkomitmen untuk mengawal kemenangan pasangan BERANI dengan strategi hingga ke akar rumput.

Pasangan Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido yang turut hadir dalam konsolidasi tersebut, menyampaikan apresiasi atas dukungan yang solid dari Demokrat Kota Palu.***

Silakan komentar Anda Disini….