Tutup
Pilkada

Verna-Soeharto Luncurkan Program Asuransi Petani dan Nelayan

23
×

Verna-Soeharto Luncurkan Program Asuransi Petani dan Nelayan

Sebarkan artikel ini
Ketua Tim Kampanye pasangan nomor urut 3, Verna-Soeharto, Iskandar Lamuka memaparkan sembilan pilar pembangunan pasangan dengan tagline "Lovers" di Desa Tokorondo, Kecamatan Poso Pesisir. Foto: Tim Lovers.

POSO, Kabar Selebes –Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Poso nomor urut 3, Verna-Soeharto, menawarkan sejumlah program unggulan dalam Pilkada 2024.

Salah satu program prioritas yang akan diluncurkan jika terpilih untuk periode 2024-2029 adalah asuransi bagi petani dan nelayan.

Ketua Tim Kampanye pasangan Verna-Soeharto, Iskandar Lamuka mengatakan, petani dan nelayan perlu mendapatkan perlindungan dari pemerintah melalui program asuransi.

“Nantinya, pemerintah akan bekerja sama dengan perusahaan asuransi. Pemerintah yang akan membayar premi. Program ini sudah ada, tinggal dilanjutkan,” ujar Iskandar.

Anggota DPRD Poso Fraksi Demokrat itu menjelaskan, jika petani mengalami gagal panen, mereka akan menerima klaim asuransi sekitar Rp 7 juta hingga Rp 8 juta per hektare. Begitu juga dengan nelayan, kompensasi akan dihitung berdasarkan jumlah kerugian yang mereka alami.

Iskandar juga menyampaikan, pemerintah akan menerbitkan kartu khusus bagi petani dan nelayan. Mereka yang memiliki kartu ini akan di-cover dalam program asuransi tersebut.

Selain itu, pasangan Verna-Soeharto juga memberikan perhatian serius pada sektor pertanian dengan rencana pembangunan jalan tani sepanjang 315 ribu meter.

Mereka juga akan menyediakan bantuan bibit unggul untuk petani kakao, durian, dan komoditas lainnya, serta berbagai program lain yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya petani dan nelayan. (Nur)

Silakan komentar Anda Disini….