Tutup
PilihanPilkada

Dinyatakan Memenuhi Syarat, Empat Paslon Peserta Pilkada Palu Dapat Nomor Urut

×

Dinyatakan Memenuhi Syarat, Empat Paslon Peserta Pilkada Palu Dapat Nomor Urut

Sebarkan artikel ini
Para Paslon foto bersama sesuai dilakukannya pengundian nomor urut melalui rapat pleno terbuka, Kamis (24/09/2020).(Foto:Sobirin)

PALU, Kabarselebes – Setelah dinyatakan memenuhi syarat, empat pasangan calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Palu mengikuti tahapan pengundian nomor urut peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), melalui Rapat Pleno terbuka yang digelar Komisi Pemilihan Umum, Kamis (24/09/2020).

Dilaksanakan di salah satu hotel di Kecamatan Palu timur, rapat pleno tersebut dipimpin langsung Ketua KPU Palu, Agussalim Wahid, didampingi seluruh komisioner KPU Palu lainnya, Iskandar Lembah, Idrus, Nurbiah.

Advertising

Setelah dilakukan pengambilan nomor urut secara acak, Paslon Aristan- Wahyudin memperoleh nomor urut 1. H. Hadianto Rasyid – dr. Reny Lamadjido nomor urut 2. Paslon Hidayat – Hanba Yanti Ponulele nomor urut 3. Imelda Liliana – Arena JR Parampasi nomor urut 4.

Dalam kegiatan ini, para Paslon juga dipandu komisioner KPU melakukan pembacaan deklarasi, dan dilanjutkan penandatanganan pakta integritas penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

“Peserta dari rapat pleno terbuka pengundian nomor urut ini Jelas diatur dalam PKPU Nomor 10 Tahun 2020,” ucap Ketua KPU Kota Palu, Agussalim Wahid.

Rapat pleno terbuka itu dihadiri juga oleh Ketua Bawaslu Kota Palu, Forkompinda, ketua tim koaliasi partai pengusung Paslon, dan masing-masing satu petugas penghubung.(sob)

Laporan : Mohammad Sobirin

Silakan komentar Anda Disini….