Tutup
Pilkada

Sah! Paslon BerAmal No 1, Berani No 2 dan Sangganipa No 3

2
×

Sah! Paslon BerAmal No 1, Berani No 2 dan Sangganipa No 3

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Tengah resmi melaksanakan pencabutan nomor urut bagi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur untuk Pilkada 2024 pada Senin (23/9/2024). Acara ini menjadi momen penting dalam rangkaian tahapan pemilihan kepala daerah yang semakin mendekat.

Dalam hasil pencabutan nomor urut tersebut, pasangan Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri (BerAmal) memperoleh nomor urut 1. Sementara itu, pasangan Anwar Hafid dan Reny Lamadjido (Berani) mendapatkan nomor urut 2, dan pasangan Rusdy Mastura serta Sulaiman Hambuako (Sangganipa) mendapatkan nomor urut 3.

Advertising

Pencabutan nomor urut ini menandakan dimulainya kampanye dengan masing-masing paslon akan menggunakan nomor tersebut sebagai identitas dalam seluruh kegiatan sosialisasi dan kampanye resmi.

Ketua KPU Sulawesi Tengah, dalam sambutannya, mengingatkan pentingnya menjaga suasana pemilu yang damai dan kondusif. “Semoga dengan pencabutan nomor urut ini, seluruh pasangan calon dapat melaksanakan tahapan pemilu dengan sportif dan tetap mengutamakan kepentingan masyarakat Sulawesi Tengah,” ujarnya.

Silakan komentar Anda Disini….