Tutup
Pilkada

Rusdy Mastura Tampil Perdana Paparkan Visi Misi di Perindo Sulteng

×

Rusdy Mastura Tampil Perdana Paparkan Visi Misi di Perindo Sulteng

Sebarkan artikel ini
Bakal calon Gubernur H Rusdi Mastura saat pemaparan visi dan misi di depan panelis Partai Perindo, Rabu malam, 6 November 2019. (Foto Patar)

PALU, Kabar Selebes – Tahapan pemaparan visi dan misi Bakal Calon Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota se-Sulawesi Tengah pada Pilkada Serentak 2020 di Partai Perindo dimulai.

Panelis terdiri dari pengurus DPW Perindo Sulawesi Tengah dipimpin Sekretaris DPW Perindo Mahfud Masuara. Dan, bakal calon Gubernur H Rusdi Mastura tampil perdana, Rabu malam, 6 November 2019.

Advertising

Dalam pemaparannya, Rusdi Mastura banyak menyoroti penanganan pasca bencana yang melanda Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Donggala. Dia menilai penanganan pasca bencana begitu lamban karena terlalu mengandalkan APBN.

“Padahal sudah ada dokumen kontijensi semasa saya masih Walikota Palu. Tetapi saat bencana tak ada yang mengikuti panduan kontijensi tersebut. Sehingga sulit dan lamban penanganannya,” kata Rusdi Mastura.

Begitupula penanganan rehabilitasi dan rekonstruksi, juga tak luput dari sorotan Rusdi Mastura. “Kita terlalu berharap bantuan APBN dan lainnya. Kenapa kita tidak menggerakkan developer-developer yang ada untuk membangun rumah dengan jaminan dari pemerintah kota,” ujarnya.

Hal lain yang menarik adalah keputusan pemerintah pusat memindahkan ibukota ke Kalimantan Timur.

Mantan Walikota Palu dua periode itu menegaskan, Sulawesi Tengah harus merebut peluang dengan mempersiapkan infrastruktur seperti pelabuhan, jalan tol menghubungkan wilayah timur ke wilayah barat untuk memperpendek jarak tempuh menuju ibukota.

“Kita juga sudah mempersiapkan masyarakat untuk mendukung pemenuhan kebutuhan penduduk di ibukota nantinya. Misalnya, kebutuhan akan telur. Bisa dibayangkan berapa besar kebutuhan telur nantinya dan itu sudah harus kita persiapkan dari sekarang,” katanya.

Begitupula dengan sumber daya alam yang dimiliki Sulawesi Tengah. Misalnya galian C. Kebutuhan material galian C untuk pembangunan infrastruktur ibukota nantinya akan banyak berharap dari Sulawesi Tengah. “Tetapi tentunya kita berharap tetap dapat menjaga lingkungan dan alam,” paparnya.

Rusdy Mastura mengusung tagline Gerak Cepat Menuju Sulteng Lebih Sejahtera dan Lebih Maju.

Rusdy Mastura merupakan Ketua Dewan Pembina DPW Partai Nasdem Sulawesi Tengah saat ini. (Patar)

Silakan komentar Anda Disini….