Tutup
Sulawesi Tengah

Kabupaten Poso Pertahankan Predikat WTP Atas LKPD 2020

×

Kabupaten Poso Pertahankan Predikat WTP Atas LKPD 2020

Sebarkan artikel ini

POSO, Kabar Selebes – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Poso, kembali menerima opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) 2020.

Predikat luar biasa itu telah diterima Bupati Verna GM Inkiriwang di Aula Kantor Perwakilan BPK Sulteng, Kamis (20/5/2021).

Advertising

Kegiatan yang digelar di Aula Kantor Perwakilan BPK Palu itu dihadiri langsung kepala Perwakilan BPK Palu Slamet Riyadi bersama Ketua DPRD Kabupaten Poso, Kamis (20/5/2021).

Dikatakan Bupati, Pemkab Poso akan terus berkomitmen dan menindaklanjuti terhadap semua temuan dan rekomendasi berupa sistem pengendalian intern maupun terhadap kepatuhan sesuai batasan waktu yang telah ditentukan.

“Begitu juga tindak lanjut atas temuan BPK hasil pemeriksaan LKPD Kabupaten Poso Tahun 2020 akan kami sampaikan kepada BPK RI Perwakilan Sulawesi Tengah sebagai bahan pemantauan tindak lanjut kami,” terangnya.

Oleh karena itu, Bupati berharap hubungan baik selama ini antara BPK RI Perwakilan Sulawesi Tengah dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Poso dapat terus ditingkatkan terlebih yang bersifat komunikasi dan konsultatif.

“Kami akan selalu terbuka menerima saran dan masukan. Serta jangan bosan-bosan bila kami dan para pejabat melakukan konsultasi dengan pihak BPK, karena itu semua demi perbaikan dan mewujudkan pemerintahan yang baik bersih clear and clean,” tukasnya.

Diketahui, dari 14 entitas di Sulteng, Pemkab Poso dan Sigi adalah penerima pertama opini dari BPK untuk LKPD tahun 2020.

“Kami bersyukur dan bangga bisa meraih sekaligus mempertahankan predikat WTP ini. dan kami akan terus berusaha mematuhi ketentuan perundang-undangan untuk menyampaikan LKPD tepat waktu yang berisi laporan realisasi anggaran, laporan perubahan saldo anggaran lebih, neraca per 31 Desember 2020, laporan operasional, laporan arus kas, laporan ekuitas dan catatan atas laporan keuangan,” kata Bupati Verna Inkiriwang.

Sementara, Kepala Perwakilan BPK Sulteng di Palu, Slamet Riyadi, mengapresiasi Pemkab Poso atas kerja samanya dalam penyelenggaraan pengelolaan keuangan negara yang semakin transparan dan akuntabel. “Semoga hal ini bisa tambah baik lagi,” tandasnya.(rdm)

Laporan : Ryan Darmawan

Silakan komentar Anda Disini….