Tutup
PilihanSulawesi Tengah

Hujan Deras, Puluhan Rumah di Desa Tolai dan Balinggi Parigi Moutong Terendam Banjir

×

Hujan Deras, Puluhan Rumah di Desa Tolai dan Balinggi Parigi Moutong Terendam Banjir

Sebarkan artikel ini
Banjir rendam puluhan rumah warga di Parigi moutong Perbatasan Desa Balinggi-Tolai Rabu (24/06/2020) . Foto: BPBD Parigi Moutong.

PARIGI, Kabar Selebes – Akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah pada Rabu (24/6/2020) membuat sejumlah wilayah terendam banjir. Terparah, air setinggi lutut orang dewasa melanda desa Balinggi tepatnya diperbatasan antara desa Tolai dan juga Desa Balinggi.

Menurut keterangan Desi Warga asal desa balinggi menyebut, hujan deras berlangsung mulai pukul 12:00 – 15:30 Wita.

Advertising

Adapun penyebab banjir ialah debit sungai yang banyak di Dusun Penebel, Kecamatan Balinggi, sehingga menyebabkan air meluap menghambat jalur trans Sulawesi Parigi-Poso.

Berdasarkan info yang dihimpun KabarSelebes.id, banjir setidaknya merendam puluhan rumah warga, dan juga salah satu sekolah di desa Balinggi-Tolai.

Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah Parigi Moutong yang turun langsung menyebut, ketinggian banjir mencapai sekitar 30-50 Cm. Akibat banjir merendam jalur trans, kendaraan roda 4 terhambat untuk melintas, sementara roda dua harus dibantu oleh pihak BPBD.

Untuk menjaga hal yang tidak diinginkan, pihak sementara telah berjaga-jaga di lokasi banjir.

Ini bukan kali pertama daerah tersebut diterjang banjir, dalam 2 bulan terakhir berdasarkan catatan KabarSelebes.id banjir sudah 3 kali terjadi setiap adanya hujan deras. (*/ap)

Laporan : Adi Pranata

Silakan komentar Anda Disini….