Tutup
PilihanSulawesi Tengah

Kabar Gembira, Anggota DPRD Sulteng yang Positif Corona Videokan Dirinya Sudah Sehat

×

Kabar Gembira, Anggota DPRD Sulteng yang Positif Corona Videokan Dirinya Sudah Sehat

Sebarkan artikel ini
Elisa Bunga Allo

PALU, Kabar Selebes – Elisa Bunga Allo (EBA), pasien covid-19 yang dirawat di ruang isolasi RSUD Undata Palu, Sulawesi Tengah mengabarkan kondisi dirinya. EBA menyampaikan kondisinya yang sudah sehat dan menunggu waktu untuk pulang ke rumah.

Dalam rekaman video yang dibuatnya sendiri, EBA menghaturkan terima tak terhingga atas Kuasa Allah SWT dan dukungan para pihak sehingga dia mampu melewati masa-masa isolasi.

Advertising

Anggota Fraksi DPRD Sulawesi Tengau itu juga berterimakasih kepada seluruh koleganya di DPRD Sulawesi Tengah yang senantiasa berdoa untuk kesembuhannya.

“Terima kasih Tuhan, Allàh SWT atas kesembuhan yang telah diberikan kepada saya. Terima juga kepada Bapak Gubernur, Kepala Dinas Kesehatan, Direktur RSUD Undata, para dokter dan perawat. Kepada seluruh anggota DPRD Sulawesi Tengah yang tak hentinya mendoakan untuk kesembuhan saya. Juga kepada istri dan anak-anak tercinta yang terus setia mendampingi,” kata Elisa Bunga Allo, Selasa, 7 April 2020.

EBA divonis positif Covid-19 dan menjalani isolasi di RSUD Undata Palu. Dalam masa isolasi, EBA kemudian dinyatakan negatif dari tes swabnya pada uji kedua.

EBA menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Palu dan sekitarnya untuk senantiasa mengikuti anjuran pemerintah untuk senantiasa menjaga kesehatan, menjaga jarak, pakai masker saat keluar dan senantiasa rajin mencuci tangan. Dia juga meminta agar tidak perlu takut melawan corona.

EBA masuk kamar isolasi RSUD Undata 29 Maret 2020 setelah dinyatakan positif dan memiliki riwayat perjalanan ke Jakarta. (abd/ptr)

Laporan : Pataruddin

Silakan komentar Anda Disini….