Tutup
Nasional

Sebut Organisasi Sampah, Ansor Sulteng Minta Pelakunya Minta Maaf

×

Sebut Organisasi Sampah, Ansor Sulteng Minta Pelakunya Minta Maaf

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes – Organisasi Ansor di Sulawesi Tengah meradang setelah sebuah postingan di media sosial facebook secara terang-terangan menghina organisasi itu. Hinaan itu dituliskan dengan memposting foto Ketua Umum Ansor Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut dengan mengganti judul sebuah berita media online.

Capturan berita yang diduga sudah diedit itu menulis judul “Gus Yaqut: Kami NKRI dan Kami tidak takut ke Papua, Tapi maaf anggaran tidak ada dari pemerintah”. Gambar ini diposting akun Andi Baso Gunardi yang juga dibagikan kembali oleh akun Andi Setiyawan di grup Susupo Sulteng dengan menambah caption “Bismillah… Mari kita patungan”.

Advertising

Postingan ini mendapat banyak komentar, bahkan ada yang berkomentar dengan menghina organisasi Ansor. Akun Ahmad Al-Khattah berkomentar bernada menghina dengan menyebut “Organisasi Sampah”.

Pihak Ansor Sulteng langsung merespon aksi penghinaan terhadap organisasi itu. Ketua Ansor Sulteng Alamsyah Palenga bahkan turut berkomentar di postingan itu dan meminta para pelaku penghinaan termasuk yang memosting gambar ketua umum Ansor itu untuk segera menghapus postingannya dan meminta maaf.

“Saudara @andi setiyawan @ahmad alkhattat dan kalian semua yg telah menghina dan menyebarkan ujaran kebencian melalui postingan ini saya mintakan untuk segera menghapus dan meminta maaf secara terbuka kepada kami selambat2nya 1×24 jam.
Jika kalian tidak berkenan, kami tidak akan segan2 menemui kalian dan menuntut secara hukum.
Tabe,
Alamsyah Palenga
Ketua PW Ansor Suteng”

Begitu bunyi komentar Alamsyah Palenga menanggapi postingan itu.

Alamsyah Palenga sendiri mengaku akan segera menempuh jalur hukum atas penghinaan terhadap ketua umum dan organisasinya itu. “Besok kami akan ke Polda,” kata Alamasyah.

Hingga berita ini disiarkan, baru satu akun yang meminta maaf secara terbuka di facebook. Para pelaku lainnya belum melakukan apa yang diminta oleh Ansor Sulteng.(Abdee)

Silakan komentar Anda Disini….