POSO, Kabar Selebes-Peduli terhadap musibah banjir yang terjadi di Kabupaten Sigi, Sulteng, puluhan warga di Poso melakukan penggalangan dana untuk meringankan para korban. Selasa 30 April 2019.
Penggalangan dana dilakukan di jalan raya pusat kota Poso. Pantauan media ini sejumlah organisasi kemanusian turun ke jalan.
Ahmad Sutejo selaku Humas Lazish Amanatul Ummah Poso menyampaikan, aksi dilakukan untuk meringankan beban korban banjir yang berada di Sigi.
“Semua ini dilakukan untuk membantu korban banjir,” ucapnya.
Menurut Sutejo, walau kondisi hujan gerimis di wilayah Poso para relawan terus turun kejalan mengumpulkan donasi peduli banjir. Kata Tijo nantinya dana tersebut akan disalurkan secara langsung ke lokasi banjir.
Selain Lazish Amanatul Ummah, Front Pembela Islam (FPI) Poso dan Yayasan Amanah Poso juga menggelar hal serupa.
Setiap kendaraan yang melintas di lokasi penggalangan dana, para pengendara antusias memberikan bantunnya.
“Semoga apa yang kami berikan bisa meringankan korban disana, meskipun ini kecil,” kata Ayunni warga Poso.
Seperi diketahui informasi dari BPBD Kabupaten Sigi, bahwa sejak 28 April 2019 beberapa desa di Kabupaten Sigi terkena dampak banjir yaitu Desa Omu, Salua, Bangga dan Desa Bolonga.
Dalam bencana ini puluhan rumah terendam banjir hingga menimbulkan korban jiwa.(RYN.Gode)