PALU, Kabar Selebes – Ribuan aparat Polres Palu, Kodim 1306/Donggala, Linmas Pemkot Palu dan petugas PLN gelar apel siaga pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Stadion Gawalise, Kota Palu, Minggu pagi, 14 April 2019.
Walikota Palu Drs Hidayat MSi bertindak selaku inspektur upacara didampngi Kapolres Palu AKBP Mujianto dan Dandim 1306/Donggala Letkol Kav I Made Maha Yudiksa.Hadir Ketua KPUD Kota Palu Agussalim Wahid, Kajari Palu Subeno dan beberapa pejabat lainnya.
Walikota Palu Hidayat mengatakan apel ini adalah momentum pengecekan personil dan kesiapan personil serta sinergitas pelaksanaan.
“Terima kasih kepada seluruh peserta apel maupun pelaksana apel dalam menyukseskan dan mengamankan kelancaran penyelenggaraan Pemilu 2019,” kata Hidayat.
Lanjut Hidayat, saat ini kita sudah memasuki tahapan masa tenang mulai 14 April. Tinggal tiga hari lagi pemungutan suara 17 April.Beberapa ancaman yang berpotensi merusak demokrasi kita seperti black campaign, berita hoax, dan kerawanan lainya dipakai sebagai alat untuk menyingkirkan lawan politik sehingga demokrasi tidak sehat.
Kata Hidayat lagi, pengamanan pemilu agar senantiasa peka dan ditangani secara tuntas sekcil apapun ancaman di lapangan.
“Pemilu tidak akan berjalan tanpa sinergitas dan solidaritas TNI/Polri dan seluruh masyarakat,” ujar Hidayat.
Kapolres Palu AKBP Mujianto menurunkan personil 555 orang untuk pengamanan TPS. Tetapi untuk pengamanan keseluruhan masa tenang, pemungutan suara hingga penghitungan suara sebanyak 1.276 personil dan TNI sebanyak 270 personil.
Kata Mujianto, ada beberapa titik rawan karena faktor geografis yaitu Uventumbu, Salena dan TPS yang tidak terjangka jaringan telekomunikasi. “Polisi menyiapkan HT untuk daerah seperti itu,” kata Mujianto.
Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Palu Agussalim Wahid mengatakan junlah TPS di Kota Palu sebanyak 1.075 titik.Saat ini KPUD Kota Palu bersiap untuk mendistribusikan logistik Pemilu ke PPK. Rencananya, Senin pagi distribusi akan dilakukan. (patar)