Tutup
Sulawesi Tengah

Podcast Presisi Subsatgas Humas Operasi Madago Raya, Angkat Kisah Inspiratif Mantan Anggota Jamaah Islamiyah

×

Podcast Presisi Subsatgas Humas Operasi Madago Raya, Angkat Kisah Inspiratif Mantan Anggota Jamaah Islamiyah

Sebarkan artikel ini
Ustad Nizam Kaleb saat menjadi narasumber di Podcast Presisi Polda Sulteng.

POSO, Kabar Selebes – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Subsatgas Humas Operasi Madago Raya mengadakan talkshow podcast Presisi Polda Sulteng dengan tema “Kisah Dibalik Pembubaran Jamaah Islamiyah”.

Acara ini menghadirkan Ustadz Nizam Kaleb, mantan anggota Jamaah Islamiyah (JI) Sulawesi Tengah, sebagai narasumber.

Advertising

Dalam perbincangan yang berlangsung hangat bersama host Podcast Presisi, Abdee Mari, Ustadz Nizam membagikan kisah perjalanan hidupnya yang penuh inspirasi.

Ia menceritakan awal keterlibatannya dengan Jamaah Islamiyah dan bagaimana ia akhirnya menyadari kekeliruan dalam pemahaman kelompok tersebut mengenai Islam dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Awalnya saya tertarik karena kajiannya bagus, Ustadznya membahas akidah, syariat, dan akhlak. Tapi setelah saya pelajari lebih dalam, saya sadar ada yang salah dalam pemahaman kami tentang Indonesia,” ungkap Ustadz Nizam.

Menjelang perayaan kemerdekaan pada 17 Agustus, Ustadz Nizam bersama ratusan anggota JI di Kabupaten Poso dan Palu menyatakan ikrar setia kepada NKRI.

Keputusan ini diambil setelah kajian mendalam yang dilakukan tanpa paksaan, menyadarkan mereka bahwa Indonesia merdeka berkat perjuangan para ulama dan tokoh agama yang mendirikan negara ini.

“Kami sadar bahwa Indonesia ini merdeka berkat perjuangan para ulama, santri, dan tokoh-tokoh agama lainnya. Negara kita ini dibangun atas kesepakatan dari berbagai kerajaan Islam. Jadi, tidak ada alasan untuk memusuhi negara sendiri,” tegas Ustadz Nizam.

Ia juga menegaskan bahwa tidak ada satu pun Sila dalam Pancasila yang bertentangan dengan ajaran Islam, bahkan menyoroti peran besar ulama seperti NU, Muhammadiyah, dan Persis dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia.

Di akhir talkshow, Ustadz Nizam menyampaikan pesan yang menyentuh hati, mengajak semua pihak untuk mengisi kemerdekaan dengan sebaik-baiknya.

Ia berharap kisah hidupnya dapat menginspirasi orang lain untuk turut membangun Indonesia yang lebih baik.

Sebagai simbol komitmennya terhadap NKRI, Ustadz Nizam dengan penuh semangat menyanyikan lagu Indonesia Raya, yang menjadi bukti nyata keberhasilannya melalui proses deradikalisasi dan keinginannya untuk menjadi warga negara yang setia.

Kisah Ustadz Nizam ini memberikan harapan bahwa proses deradikalisasi dapat membawa perubahan positif dan memperkuat persatuan bangsa.

Talkshow ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.***

Silakan komentar Anda Disini….