Banggai, 22 Juli 2024 – Dalam upaya meningkatkan transparansi dan memperkuat kolaborasi dengan media, Kapolres Banggai, AKBP Putu Hendra Binangkari SIK, menggelar silaturahmi dengan awak media di Mapolres Banggai, Kawasan Bukit Halimun, Kecamatan Luwuk Selatan, Senin (22/7/2024). Acara ini dihadiri oleh Kasat Intelkam AKP Usman, Kasat Binmas AKP Deky Wahyudi, Kasi Humas Iptu Al Amin S. Muda, Ketua PWI Kabupaten Banggai Iskandar Djiada, serta puluhan wartawan dari berbagai media lokal dan nasional.
Kapolres AKBP Putu menekankan pentingnya transparansi dalam menjalankan tugas kepolisian. “Pertemuan ini adalah langkah awal untuk memastikan bahwa kami di Polres Banggai selalu terbuka dan transparan dalam menyampaikan informasi kepada rekan-rekan media,” kata AKBP Putu.
Dengan latar belakang sebagai mantan Kasubbdit Paminal Polda Sulteng, AKBP Putu membawa pengalaman dan komitmennya terhadap keterbukaan informasi. Dia memastikan bahwa Polres Banggai akan selalu memberikan data yang akurat dan relevan kepada media melalui saluran resmi Humas Polres Banggai. “Humas akan menyampaikan informasi yang valid dan terverifikasi untuk rekan-rekan wartawan,” jelasnya.
Selain transparansi, AKBP Putu juga menyoroti pentingnya kolaborasi antara Polres Banggai dan media dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). “Kami berharap, sinergitas yang telah terjalin dengan baik selama ini dapat terus ditingkatkan untuk menciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif,” ungkapnya.
Ketua PWI Kabupaten Banggai, Iskandar Djiada, menyambut baik inisiatif Kapolres Banggai ini. “Langkah ini sangat positif dan kami, para jurnalis, siap mendukung Polres Banggai dalam menjaga keamanan dan keterbukaan informasi,” ujarnya.
Silaturahmi ini menjadi momen penting bagi Polres Banggai dan media untuk saling memahami dan mendukung peran masing-masing. Dengan transparansi dan kolaborasi yang kuat, diharapkan dapat tercipta informasi yang akurat dan kredibel bagi masyarakat Banggai.