Tutup
Kolom Anda

Misteri “Pohon Abadi”

×

Misteri “Pohon Abadi”

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi (Foto: Katuju)

Penulis sempat mencari padanan kata, pohon abadi sebagai suatu istilah untuk menterjemahkan kata “al-Khuldi” dalam al-Qur’an yang bersanding secara tepat dengan kata pohon yaitu “syajarah al-khuldi” atau pohon abadi. Penangguhan makna terhadap Pohon Abadi, terjemah berupa pohon sebagai benda dan abadi yang menyifatinya dirasa paling tepat. Kemudian, istilah misteri adalah disclaimer berupa pembatasan atau batas kajian dalam ulasan kali ini.

Membincang taqdir Nabi Adam yang karena bisikan syetan terjerembab, mendekati pohon abadi tersebut bukan lagi “dabatable” serta sekedar dugaan. Sebab pohon yang eksistensinya menggeser Adam dalam kedudukan Nabi dari surga berikut keturunan-keturunannya juga hanya dikatakan lantaran mendekatinya. Sungguh besar harga berupa hidup di dunia dengan segala konsekuensinya.

Advertising

Namun sebenarnya, terhadap pohon abadi saja, sekedar mendekatinya menjadi syarat langgengnya Nabi Adam di sana. Iblis sebagai musuh manusia, membisikkan bisikan, tentunya suatu hasutan akan suatu keabadian, namun justru ternyata Allah menganugerahkan perjalanan hidup yaitu di dunia. Sungguh Allah sangat dekat, permohonan ampun Adam dan pasangannya pun diterima.

Maka hidup di dunia menjadi ujian untuk manusia dengan iblis beserta pasukannya berupa syetan-syetan sebagai musuh bebuyutan dan pohon abadi menjadi bagian dari misteri tetap di surga. Pohon yang tidak disifati selain sebagai abadi.

Di antara hikmah yang patut untuk diindahkan adalah sikap mendengar perintah Allah dan taat serta berlindung kepadaNya dari musuh manusia berupa setan dan pasukannya, “Allahu a’lam”

Oleh: Nazwar, S. Fil. I., M. Phil.*

*Penulis Lepas Lintas Jogja Sumatera

Silakan komentar Anda Disini….