MOROWALI, Kabar Selebes– Suasana kehangatan dan kebersamaan memenuhi kediaman Iksan Baharudin Abdul Rauf pada Selasa (26/3/2024). Pasalnya, bakal calon Bupati Kabupaten Morowali periode 2024-2029 tersebut, menggelar acara buka puasa bersama.
Acara yang berlangsung di Desa Labota Kecamatan Bahodopi tersebut, dibuka untuk umum. Tak hanya masyarakat, dalam acara ini turut dihadiri beberapa anak yatim piatu yang berasal dari pondok pesantren di seputar Kecamatan Bahodopi.
Kehadiran masyarakat Bahodopi dalam acara tersebut tidak hanya sekadar untuk berbagi hidangan berbuka puasa, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat tali silaturahmi di antara sesama. Namun, acara tersebut tidak hanya dihadiri oleh mereka saja, namun juga dihadiri oleh para santri dari pondok pesantren terdekat.
Suasana kebersamaan semakin terasa dengan dilaksanakannya shalat tarawih berjamaah. Keberadaan anak-anak pondok pesantren memberikan warna tersendiri dalam acara tersebut. Mereka membawa semangat dan keceriaan, menambah kehangatan dan kebersamaan di tengah-tengah masyarakat Bahodopi.
Ketua koordinator Sahabat Iksan yakni Asfar mengatakan, acara buka puasa bersama ini bukan hanya sekadar ritual keagamaan tetapi juga sebagai wadah untuk memperkuat hubungan sosial dan mendekatkan diri dengan masyarakat.
“Dengan kehadiran bapak Iksan Baharudin Abdul Rauf sebagai bagian dari acara tersebut, diharapkan dapat memperkuat rasa kepercayaan dan harapan masyarakat Morowali terhadap masa depan yang lebih baik,”tuturnya.(sal)