Tutup
Sulawesi Tengah

Huabao, Pemdes dan Masyarakat Gelar Aksi Bersih-bersih di Desa Tondo

41
×

Huabao, Pemdes dan Masyarakat Gelar Aksi Bersih-bersih di Desa Tondo

Sebarkan artikel ini
Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN), Pemerintah Desa Tondo bersama masyarakat dan PT Baoshuo Taman Industry Investment Group (BTIIG) atau Huabao, mengadakan kegiatan bersih-bersih di wilayah Desa Tondo.

MOROWALI, Kabar Selebes – Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN), Pemerintah Desa Tondo bersama masyarakat dan PT Baoshuo Taman Industry Investment Group (BTIIG) atau Huabao, mengadakan kegiatan bersih-bersih di wilayah Desa Tondo.

Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Huabao terhadap lingkungan, khususnya dalam menangani masalah sampah di desa-desa lingkar tambang.

External Relations Manager Huabao, Cipto Rustianto, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang cara mengelola sampah yang baik dan benar.

“Kegiatan ini merupakan bentuk edukasi terhadap masyarakat, bagaimana penanganan sampah yang baik, seperti pemilahan, pengumpulan, pengangkutan, pengolahan, dan pemrosesan akhir sampah,” kata Cipto.

Kepala Desa Tondo, Ramadhan Ponga, menyambut baik kegiatan ini dan berharap dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain di sekitar area tambang.

“Ini salah satu tradisi masyarakat Morowali, khususnya Desa Tondo, untuk membersihkan masjid dan area perkuburan menjelang Ramadhan. Semoga ini menjadi contoh bagi desa-desa lain di area lingkar tambang,” ujar Ramadhan.

Sekretaris Desa Tondo, Almubarak Mabir, mengapresiasi peran aktif Huabao dalam menjaga kebersihan lingkungan desa.

“Kami berterimakasih kepada Huabao yang mau berkolaborasi dalam kegiatan ini. Semoga kegiatan ini bisa terus berjalan setiap hari Jumat,” kata Almubarak.

Kegiatan bersih-bersih ini dimulai dari Kantor Desa, dilanjutkan di sekitar Pasar Tondo, lingkungan sekolah, masjid, dan sekitarnya.

Sebagai bentuk komitmen dalam menjaga lingkungan, Huabao berencana mendonasikan stasiun sampah (bak sampah) dan Becak Motor Pengangkut Sampah kepada desa-desa di lingkar industri.

Huabao juga berkomitmen untuk terus memperhatikan masalah penanganan sampah dan membantu membangun sinergitas antara masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang hijau, indah, dan sehat.***

Silakan komentar Anda Disini….