PALU, Kabar Selebes – Dewan Pimpinan Daerah (DPW) Partai NasDem Sulawesi Tengah mengadakan kegiatan orientasi kerja untuk pemenangan pemilu bagi calon legislatif (caleg) Kabupaten Donggala, Jumat (11/8/2023).
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan panduan dan arahan kepada caleg tentang pendekatan serta strategi yang akan digunakan dalam rangka memenangkan pemilihan umum.
Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu H.M.Ilham Chandra Ilyas, S.Sos.,M.Ikom menekankan bahwa Partai NasDem adalah partai modern yang mengadopsi berbagai metode pendekatan yang didasarkan pada data dan dapat dipertanggungjawabkan kepada masyarakat.
Chandra Ilyas juga mengungkapkan bahwa Partai NasDem memiliki kader-kader berkualitas yang memiliki semangat tinggi untuk melayani masyarakat, termasuk dengan menjadi anggota legislatif. Pada pemilu 2024, partai ini memiliki target untuk meraih kemenangan yang lebih banyak.
“Dalam mencapai target tersebut, para caleg diharapkan aktif di lapangan atau daerah pemilihannya masing-masing. Keterlibatan aktif ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah kursi yang diperoleh partai di parlemen,” kata Chandra.
Ketua Bappilu DPW NasDem Sulteng, Fery Anwar, mengakui bahwa permasalahan antar bacaleg sering kali terjadi di lapangan. Namun, ia menekankan bahwa meskipun permasalahan tersebut wajar terjadi, hal tersebut tidak boleh menjadi penghalang untuk mencapai target kemenangan yang telah ditetapkan oleh Partai NasDem.
Kegiatan orientasi ini juga bertujuan untuk mengevaluasi kinerja para bacaleg selama ini di daerah pemilihannya. Turut hadir dalam kegiatan ini sejumlah fungsionaris DPW Partai NasDem Sulteng dan Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Donggala.***