Tutup
Sulawesi Tengah

Anggota DPD RI Abdul Rachman Thaha Sosialisasi Empat Pilar di SMA 1 Palu, Singgung Kasus Al Zaytun

×

Anggota DPD RI Abdul Rachman Thaha Sosialisasi Empat Pilar di SMA 1 Palu, Singgung Kasus Al Zaytun

Sebarkan artikel ini
Anggota DPD RI dapil Sulawesi Tengah Dr Abdul Rachman Thaha SH MH (kemeja batik) bersama beberapa pelajar usai Sosialisasi Empat Pilar di SMA 1 Palu, Selasa (18/7). Foto: Patar

PALU, Kabar Selebes – Anggota DPD RI Dr Abdul Rachman Thaha SH MH (ART) melakukan sosialisasi empat pilar kebangsaan sejumlah pelajar SMA 1 Palu, Selasa (18/7).

Dalam pemaparannya, ART menyampaikan pentingnya pemahaman anak pelajar atas empat pilar demi generasi.

Advertising

“Menjadi tanggungjawab kami sebagai anggota MPR untuk menyampaikan hal penting ini kepada adik-adik sebagai generasi muda dan calon pemimpin bangsa dan keberlangsungan kehidupan bernegara,” kata ART.

Empat pilar sebagai dasar negara tetdiri dari Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.

Saat tanya jawab, seorang pelajar pertanyakan soal kasus Al Zaytun dan relevansinya dengan Pancasila.

Menurut ART, soal Al Zaytun: dalam hal melihat Pancasila akhir-akhir ini, sdh melenceng sangat jauh.

“Kita negara hukum. Pancasila disusun para pendahulu bangsa sebagaifalsafah dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Kata ART, kasus Al Zaytun perlu dipertanyakan. Kita tidak tau maksud dari pesantren itu. Al Zaytun terlihat mempersatukan dua agama berbeda dalam soal shalat dll. Negara harus hadir dalam hal ini kepolisian untuk proses hukum.

“Soao relevansinya dengan Pancasila, masih relevan tapi pelaksanaan melenceng sangat jauh,” ujar ART.

UUD 1945 bisa diubah krn sbg konstitusi yg berdasarkan kondisi kehidupan berbangsa dan bernegara.

Sosialisasi yang dipandu Wakil Kepala SMA 1 Palu, Sarman, ART juga menjawab pertanyaan soal rasa keadilan dalam menjalankan ibadah dan pendirian rumah ibadah.

“Negara menjamin setiap warganya dalam beribadah,” kata ART.

Tapi untuk.soal pendirian rumah ibadah, tambah ART ada aturan yang harus dipenuhi.

Usai sosialisasi, ART menyempatkan diri melihat-lihat beberapa ruang kelas dan berdialog dengan anak sekoĺah.

ART juga merupakan alumni SMA 1 Palu angkatan 1995.*

Silakan komentar Anda Disini….