Tutup
Nasional

Berdayakan Talenta Gamers Indonesia, Tri Kembali Gelar Turnamen H3RO Esport 4.0 Hingga Pelosok Tanah Air

×

Berdayakan Talenta Gamers Indonesia, Tri Kembali Gelar Turnamen H3RO Esport 4.0 Hingga Pelosok Tanah Air

Sebarkan artikel ini
Tampak pada gambar : (ki-ka) KUDA TERBANG eSport Team Bagus, SVP-Head of Brand & Marketing Communication Tri Galuh Neftita, EVP-Head of Marketing Tri Carlos Eduardo Quiroga Tarradeles, Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison Ritesh Kumar Singh, Presiden Asosiasi Game Indonesia (AGI) Cipto Adiguno, SVP-Head of Customer Experience Indosat Ooredoo Hutchison Julandi George Fransiskus dan SVP Head of Digital Sabrina Lee.

JAKARTA, Kabar Selebes – Setelah sukses dengan turnamen esports di tahun-tahun sebelumnya, Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat) melalui brand Tri, tahun ini menghadirkan turnamen HERO Esports 4.0 untuk menjaring dan memberdayakan lebih banyak talenta muda esports dari berbagai pelosok Indonesia.

H3RO Esports 4.0 menjadi salah satu turnamen berskala besar dan resmi yang menjadi bagian penting kalender esports nasional yang kembali berkolaborasi dengan Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) dan platform mobile game esports, Garudaku.

Advertising

Turnamen esports tahun ini juga menggandeng Asosiasi Game Indonesia (AGI), untuk mempercepat pertumbuhan industri game Indonesia.

Ritesh Kumar Singh, Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison, mengatakan, “H3RO tak hanya menjadi platform namun juga wujud nyata komitmen Tri dalam mendukung generasi muda untuk berani menunjukkan kemampuan dan bersaing secara sehat dalam bidang esports. Terlebih dengan sudah diresmikannya H3RO oleh PB ESI sebagai salah satu turnamen penting di kalender esports nasional.

Silakan komentar Anda Disini….