Tutup
Sulawesi Tengah

PT CPM Gelar Pelatihan Pembuatan Pakan Ternak Tambahan di 7 Kelurahan

66
×

PT CPM Gelar Pelatihan Pembuatan Pakan Ternak Tambahan di 7 Kelurahan

Sebarkan artikel ini
Pelatihan pembuatan pakan ternak tambahan di wilayah ring 1 PT CPM. (Foto: ist)

PALU, Kabar Selebes – PT Citra Palu Minerals bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palu menggelar pelatihan pembuatan pakan ternak tambahan di tujuh Kelurahan yang ada di Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Tujuh Kelurahan itu masing-masing Kelurahan, Lasoani, Poboya, Kawatuna, Tanamodindi, Talise Valangguni, dan Talise serta Kelurahan Tondo.

Superintendent Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM/CSR) PT CPM, Rahyunita Handayani mengatakan pelatihan pakan ternak tersebut merupakan bagian dari Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) di ring I perusahaan (Lingkar tambang).

Rahyunita Mengatakan program tersebut juga singkron dengan program Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Bidan Peternakan sehingga kolaborasi tersebut diharapkan dapat memberikan manfaat kepada para peternak di Kelurahan-kelurahan tersebut.

“Pelatihan pembuatan pakan ternak tambahan tersebut telah dilakukan di enam Kelurahan dan selanjutnya akan digelar di Kelurahan Tondo.” Kata Rahyunita.

Tujuan dari program ini adalah memberikan pengetahuan tambahan kepada peternak terkait pakan ternak tambahan selain pemberian pakan hijauan.

Rahyunita berharap melalui pemberian pakan tambahan tersebut diharapkan meningkatnya jumlah ternak melalui diversifikasi jenis pakan khususnya bagi peternak diwilayah lingkar tambang yang berujung pada peningkatan ekonomi pelaku ternak.

“Tujuan lainya adalah para peternak diharapkan tidak lagi melepas liarkan ternaknya dengan pertimbangan keterbatasan lahan dan pakan hijauan yang semakin terbatas,” Jelas Rahyunita.

Yayu sapaan akarabnya mengemukakan setelah pelatihan pembuatan pakan ternak alternatif dilaksanakan pihaknya selanjutnya akan membuat demplot kandang komunal.

Sementara itu salah seorang peternak dari Kelurahan Tanamodindi, djajang mengaku pelatihan pembuatan pakan ternak alternatif tersebut sangat bermanfaat baginya serta peternak lainya.

“Setelah pelatihan, ilmu yang diberikan oleh penyuluh peternak tersebut langsung saya implementasikan dan alhamdulilah berat badan ternak saya khususnya domba khas Palu naik dari sebelumnya,” ujar Djajang.(*/abd)

Laporan : TIM

Silakan komentar Anda Disini….