Tutup
Sulawesi Tengah

Lima Kecamatan Masih Blank Spot, Pemkab Tojo Unauna Minta Backbone Palapa Ring  Masuk Wilayah Kepulauan Togean

×

Lima Kecamatan Masih Blank Spot, Pemkab Tojo Unauna Minta Backbone Palapa Ring  Masuk Wilayah Kepulauan Togean

Sebarkan artikel ini
Palapa Ring Jilid II. - infopublic.id

AMPANA, Kabar Selebes – Pemerintah Kabupaten Tojo Unauna menyatakan bahwa saat ini bahwa masih ada lima kecamatan di wilayah Kepulauan Togean yang masih tidak bisa diakses oleh jaringan seluler.

Kepala Bappeda Tojo Unauna M. Idrus menjelaskan  bahwa di Kepulauan Togean ada lima  kecamatan sampai saat ini   masih mrngalami blank spot kurang baik  walaupun  sudah dibangun projek jaringan Base Tranceiver Station (BTS)  dan hanya satu kecamatan yang sedikit baik yakni kecamatan Unauna.

Advertising

Kata Idrus, saat ini  dia tengah  berusaha melobi ke pusat agar Kepulauan Togean bisa mendapat jatah proyek jaringan palapa ring integrasi .

“Kenapa kepulauan Togean harus bisa mendapat perhatian dari pusat  untuk mendapatkan jaringan internet  dengan 486 pulau  dan itu di dalam PP 50  Tahun 2011 bahwa kepulauan Togean masuk dalam kawasan srategis Pariwisata Nasional,” kata Idrus.

Dan tahun ini lanjutnya, Gubernur Sulawesi Tengah telah menyampaikan usulan kepemerintah pusat pengembangan kepulauan Togean menjadi destinasi pariwisata super prioritas.

Palapa Ring adalah Proyek infrastruktur telekomunikasi  jaringan tulang punggung  serat optic nasional di seluruh Indonesia .

Proyek ini terdiri atas tujuh lingkar   lingkar kecil serat optic untuk wilayah Sumatra, Jawa, Kalimantan, Nusa Tenggara, Papua Sulawesi, dan Maluku. 

Palapa ring mengintegrasikan jaringan yang sudah ada dengan jaringan yang baru.(shl)

Laporan : Saiful Hulungo

Silakan komentar Anda Disini….