Tutup
Sulawesi Tengah

Kapolri Pimpin Serentak Baksos dan Bansos Secara Virtual, Sambut HUT Bhayangkara ke-76

64
×

Kapolri Pimpin Serentak Baksos dan Bansos Secara Virtual, Sambut HUT Bhayangkara ke-76

Sebarkan artikel ini
Kapolres dan ibu bhayangkari saat memberikan bantuan sosial (Bansos) kepada warga masyarakat yang membutuhkan pada Senin (20/06/2022). (Foto: Humas)

MOROWALI, Kabar Selebes – Dalam menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-76, Kepolisian Resor (Polres) Morowali menggelar kegiatan bakti sosial (Baksos) dan bantuan sosial (Bansos) di Markas Komando (Mako) Polres, pada Senin (20/06/2022) .

Kegiatan itu dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia, yang dipimpin langsung oleh Kapolri, Listyo Sigit Prabowo, secara virtual. Diikuti Kapolres AKBP Ardi Rahananto, Ketua MUI Mauludin, Kasatlantas Iptu Aswan Prayogo, Bhayangkari, dan personel Polres.

Pada kegiatan itu, Polres menyalurkan Bansos kepada warga masyarakat dan tokoh adat Morowali. Secara simbolis diberikan langsung oleh Kapolres.

Usai kegiatan virtual, personel Polres Morowali langsung menuju ke tempat pemberian paket Sembako. Diperuntukkan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kapolres melalui Kasi Humas, Iptu Agus Taufik mengatakan, bahwa jumlah Sembako yang didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan sebanyak 450 paket.

“Baksos dan Bansos ini diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat,” kata Agus.

“Sasarannya fakir miskin, yatim piatu, dan masyarakat lainnya yang membutuhkan, ini menjadi prioritas untuk kita berikan bantuan,” pungkasnya. (ahl)

Laporan: Ahyar Lani

Silakan komentar Anda Disini….