Tutup
PilihanSulawesi Tengah

Kasus Covid-19 Menurun, Seluruh Daerah di Sulawesi Tengah Kini Masuk Zona Oranye

×

Kasus Covid-19 Menurun, Seluruh Daerah di Sulawesi Tengah Kini Masuk Zona Oranye

Sebarkan artikel ini
Tabel zona di Sulawesi Tengah

PALU, Kabar Selebes – Juru Bicara Pusat Data dan Informasi Nasional (Pusdatina) Covid -19 Provinsi Sulawesi Tengah Adiman menyatakan seluruh daerah di Sulteng telah  masuk zona oranye. Hal itu berarti Sulteng sudah masuk wilayah beresiko sedang penularan dan penyebaran Virus Covid-19.

Sebelumnya Pada pekan lalu, 9 dari 13 daerah di Sulteng masuk zona merah karena kasus covid -19 di Sembilan daerah itu melonjak tinggi.

Advertising

“Hingga saat ini seluruh daerah masuk zona oranye covid-19 dengan kasus aktif covid -19 yang perlahan terus turun yang ditandai dengan meningkatnya jumlah pasien covid-19 yang sembuh dan rendahnya jumlah warga yang terkonfirmasi terpapar covid-19,” kata Adiman, Senin  (13/09/2021).

Ia menjelaskan saat ini dari kurang lebih 44.407 warga yang terpapar Covid -19 di Sulawesi Tengah. Sebanyak kurang lebih 39.761 orang telah dinyatakan sembuh dari covid -19, dan kurang lebih sebanyak 1.461 orang meninggal dunia.

“Dan 3.185 pasien yang masih menjalani isolasi mandiri maupun di pusat pelayanan kesehatan setempat,” kata Adiman.

Untuk itu Adiman mengimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga protokol kesehatan (prokes) dengan ketat yaitu dengan memakai masker, mengurangi mobilitas, menjauhi kerumunan, mencuci tangan, dan menjaga jarak. Langkah tersebut dianggap sangat penting untuk menekan penyeberan covid -19. (iz)

Laporan : Indrawati Zainuddin

Silakan komentar Anda Disini….