Tutup
PilihanSulawesi Tengah

Bocah 9 Tahun di Poso Hilang Terseret Arus Sungai

×

Bocah 9 Tahun di Poso Hilang Terseret Arus Sungai

Sebarkan artikel ini
KATERANGAN FOTO: Tampak tim SAR gabungan sesaat sebelum melakukan pencarian korban. (f-Doc Basarnas)

POSO, Kabar Selebes – Seorang bocah berusia sembilan tahun, Khawari yang merupakan warga Jalan Pulau Irian, Kelurahan Gebang Rejo, Kecamatan Poso Kota, Kabupaten Poso hilang terseret arus sungai.

Berdasarkan informasi awal yang diterima Basarnas, sebelum dilaporkan hilang, korban sedang mandi di sungai Poso bersama kakanya dan satu orang rekannya.

Advertising

Pada saat melompat ke sungai, korban tidak lagi muncul ke permukaan hingga beberapa jam.

Mengetahui hal itu, ke dua orang rekan korban langsung melaporkan kejadian tersebut kepada warga setempat.

Saat itu pula, aparat Kepolisian dibantu warga langsung melakukan pencarian terhadap korban.

Namun, pencarian tersebut tidak membuahkan hasil, dan informasi tersebut dilaporkan kepada Basarnas.

Komandan pos Basarnas di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Adiansyah mengatakan, wilayah Kabupaten Poso masih masuk dalam wilayah kerjanya.

Menerima laporan tersebut, pihaknya langsung berkoordinasi dengan pihak aparat beserta Badan Penanggulangan Bencana Daearah (BPBD) Kabupaten Poso.

“Saat ini, kami sudah berada di Poso dan tengah melakukan pencarian terhadap korban dibantu masyarakat, aparat dan BPBD,” ujar Adiansyah via WhatsApp kepada KabarSelebes.ID, Minggu (5/7/2020).

Ia menambahkan, dalam melakukan pencarian korban, tim SAR gabungan menurunkan peralatan SAR seperti satu unit rubber boat, satu unit speed boat dibantu perahu katinting milik masyarakat untuk melakukan penyisiran disepanjang sungai.

“Laporan perkembangan selanjutnya akan kami kabari,” katanya. (rlm/fma)

Laporan: Roy L. Mardani

Silakan komentar Anda Disini….