Tutup
Sulawesi Tengah

Terdampak Banjir, Lurah Sayo Salurkan Bantuan hingga Berikan Makanan Gratis untuk Sahur dan Berbuka

×

Terdampak Banjir, Lurah Sayo Salurkan Bantuan hingga Berikan Makanan Gratis untuk Sahur dan Berbuka

Sebarkan artikel ini
Suasana penyaluran bantuan bagi warga Sayo terdampak banjir

POSO, Kabar Selebes– Sebanyak 206 Kepala Keluarga (KK) terdampak banjir di Kelurahan Sayo, Kecamatan Poso Kota Selatan diberikan bantuan oleh Pemerintah Kelurahan Sayo.

Bantuan diberikan sebagai upaya kepedulian pemerintah Kelurahan Sayo atas warganya yang terkena musibah banjiri di bulan suci Ramdhan 1441 Hijriah.

Advertising

Pihak Pemerintah Kelurahan Sayo yang dipimpin Lurahnya bekerja sama dengan Pemuda Sayo Peduli Kemanusiaan (PSPK) pada Sabtu siang (2/05/20) menyalurkan sejumlah bantuan sembako kepada warga Sayo yang tercatat terdampak banjir akibat luapan air sungai.

Bantuan yang diberikan ke setiap KK seperti beras 5 Kg, gula, minyak goreng, mie instan, air mineral dan bahan pangan lainnya.

Lurah Sayo, Rahmat Usman mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan PSPK Sayo dalam menyalurkan bantuan untuk korban banjir di wilayah Sayo, apa yang dilakukan hanya untuk membantu sesama ditengah terjadinya bencana.

“Intinya saya siap nyawa untuk warga saya, bukan untuk dapat pujian karena ini bagian tanggung jawab saya,” ucap Rahmat Usman.

Menurut Rahmat, seluruh bantuan yang disalurkan merupakan donasi dari sejumlah kalangan seperti Bupati Poso, komunitas PSPK dan sejumlah warga lainnya.

“Bantuan yang kami berikan ke warga dampak banjir merupakan donasi dari bupati Poso pak Darmin, anak-anak PSPK Sayo, dari Keluarga besar bapak Anis Tontou, dari Amanah, Ruko Sayo atas dan lain-lain,” kata Rahmat Usman saat diwawancarai, Minggu (3/05/20).

Sementara selain menyalurkan bantuan sembako, 206 orang KK yang terdampak banjir di Kelurahan Sayo juga diberikan makanan gratis untuk sahur dan buka puasa.

“Kami tak hanya memberikan bantuan saja, yang terkena banjir kami beri makanan gratis untuk dipakai sahur dan buka puasa,” jelasnya.

Rahmat Usman menyampaikan, sebagai pejabat pemerintahan di wilayah Sayo dirinya akan terus bekerja secara ikhlas untuk membantu warganya di saat terkena musibah.(abd/rdm)

Laporan : Ryan Darmawan

Silakan komentar Anda Disini….