LUWUK, Kabar Selebes – Kapolsek Batui Iptu IK Yoga Widata SH, bersama anggotanya menyambangi sejumlah warga berekonomi lemah di wilayah Kecamatan Batui dan Batui Selatan, Senin (27/4/2020).
Kegiatan sambang itu dilakukan dalam rangka melaksanakan program Kapolres Banggai AKBP Budi Priyanto SIK, yakni “Senin Bersedekah” yang merupakan bagian dari Program Bosque (Beribadah, Optimis dan Cute).
Iptu Yoga mengatakan, sedekah yang diberikan dalam bentuk sembako itu merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat yang berekonomi lemah khususnya yang terdampak Covid-19.
“Harapan kami adalah mereka bisa tersenyum bahagia. Dan semoga bantuan ini bisa bermanfaat,” harap Kapolsek.
Sembako tersebut diberikan kepada lima warga yakni, nenek Liko (84) Kelurahan Bugis, ibu Sirane (59), Sulastri (39) Kelurahan Bakung, Kecamatan Batui dan nenek Hade (70) Desa Masing, Kecamatan Batui Selatan.
“Ini merupakan kegiatan rutin kami setiap minggunya, yang bertujuan untuk meningkatkan rasa kepedulian antar sesama,” pungkas perwira dua balak ini.(abd/emr)
Laporan : Emay