PALU, Kabar Selebes – Jajaran Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Provinsi Sulteng menggelar kegiatan bakti sosial (Baksos) berupa Gerakan Tanam apa yang bisa dimakan dan pembagian nasi kotak, Jumat (17/4/2020).
Bakti sosial yang ini dipimpin langsung oleh Ketua DPD PDIP Sulteng, H Muharram Nurdin juga dihadiri anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Matindas J Rumambi, Bendahara DPC PDIP Sigi Nicolas Biro Allo dan dihadiri juga Kader PDIP lainnya.
Adapun Aksi Gerakan Tanam apa yang dimakan dan pembagian nasi kotak, dalam rangka instruksi ketua umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Aksi Gerakan Tanam apa yang bisa dimakan di Sulawesi Tengah tersebut dimulai dari kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Sulteng Jalan Ahmad Yani Palu dengan menanam jagung varietas manis (jagung manis) dengan harapan nantinya dapat dikonsumsi.
Muharram Nurdin mengatakan Aksi Gerakan Tanam ini melibatkan seluruh kader PDI Perjuangan Sulteng dan sudah diluncurkan oleh Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dalam rangka menjaga ketahanan pangan menghadapi wabah virus corona dan mengambil posisi bersama rakyat melakukan gerakan tanam apa yang bisa dimakan.
“Jika ada lahan kosong disekitar kantor segera ditanami dengan tanaman apa yang bisa dimakan, untuk melaksanakan instruksi tersebut kami memilih jagung sebagai tanaman yang akan kami kampanyekan untuk ditanam disetiap lahan milik kader PDI Perjuangan,” ujarnya.
Ia juga menambahkan, selain melakukan Aksi Gerkan Tanam apa yang bisa dimakan, seluruh kader PDIP Sulteng melakukan pembagian nasi kotak di Kelurahan Kawatuna tepatnya di kawasan tempat pembuangan sampah yang ditargetkan para pengumpul barang bekas.
“Sebagai bentuk kepedulian dari jajaran pengurus PDIP melalui kegiatan Jumat berkah, yang diharapkan dapat memberikan keringanan kepada masyarakat di tengah wabah Pandemi Corona saat ini,” ujar Muharram Nurdin.
Dilanjutkan Muharram sapaan akrabnya bahwa hari ini genap satu bulan DPD PDI Perjuangan Sulteng membuka posko gotong royong dengan kegiatan antara lain bagi jamu jahe merah gratis, bagi vitamin gratis, bagi masker gratis, penyemprotan disinfektan dirumah-rumh penduduk dan rumah ibadah, mambagi nasi kotak gratis.
Aksi kegiatan ini merupakan Instruksi DPP PDI Perjuangan dan dilaksanakan hingga sampai pandemi virus vorona atau Covid-19 berakhir di Indonesia. (Dhanks-ptr)
Laporan : Pataruddin