Tutup
Sulawesi Tengah

Peduli Keluarga PDP, Komunitas Poso Runners dan Pelari Slow Berikan Bantuan Sembako

674
×

Peduli Keluarga PDP, Komunitas Poso Runners dan Pelari Slow Berikan Bantuan Sembako

Sebarkan artikel ini

POSO, Kabar Selebes – Sebagai bentuk kepedulian, Komunitas Poso Runners dan Pelari Slow memberikan bantuan bagi keluarga warga Poso Pasien Dalam Pengawasan (PDP) virus corona  Kamis (9/4/2020).

Penyerahan bantuan itu untuk keluarga PDP berupa bahan sembako serta kebutuhan perlengkapan bayi, dan untuk warga PDP juga diberikan bantuan kebutuhan obat vitamin dan buah-buahan.

Ketua Poso Runners, Bang Jagu mengatakan, pemberian bantuan itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian pihaknya terhadap warga Poso yang masuk dalam PDP virus corona.

“Intinya ini tentang kemanusiaan, kami hanya peduli saja,” ucap Jagu kepada wartawan

Sementara dalam melakukan penyerahan bantuan tersebut, komunitas Poso Runners didampingi pihak Puskesmas Lawanga. Bantuan untuk keluarga PDP diberikan dirumahnya di Kecamatan Poso Kota Utara dengan cara meletakan bantuan tersebut didepan pagar rumah, nantinya keluarga PDP yang akan mengambil.

“Torang pas baantar bantuan dirumah PDP tidak masuk, hanya itu bantuan ditaruh depan pintu pagar rumah keluarga PDP. Nanti keluarga PDP yang mengambil bantuan kami,” ungkap Bang Jagu.

Setelah menyerahkan bantuan ke keluarga PDP, pihak Runners Poso bersama komunitas Pelari Slow kemudian mengantar obat vitamin dan buah-buahan untuk PDP yang tengah di rawat di RSUD Poso.

Saat berada di RSUD Poso, obat vitamin beserta buah-buahan itu diserahkan kepada kepala ruangan isolasi agar nantinya diberikan ke pasien PDP.

“Obat vitamin dan buah-buahan untuk pasien PDP kami serahkan ke kepala ruangan untuk diberikan ke pasien PDP,” jelasnya.

Turut hadir dalam penyerahan bantuan itu yakni Iksan selaku Kapten pelari slow, pembimbing pelari slow, bang Fahrul dan ketua Poso Runners, Jagu Ico.

Bang Jagu Ico menambahkan, saat ini kondisi PDP di RSUD Poso dalam keadaan membaik.

“Tadi saya ngobrol-ngbrol dengan kepala ruangan isolasi, bahwa warga Poso yang masuk PDP kondisi kesehatanya membaik,” tambahnya.

Pihak Poso Runners meminta masyarakat untuk memberikan suport dan doa kepada keluarga PDP maupun warga PDP supaya mereka bisa sembuh.

Masyarakat juga diminta untuk mendukung Pemda Poso dalam mencegah virus corona dengan menerapkan social distancing.(abd/rdm)

Laporan : Ryan Darmawan

Silakan komentar Anda Disini….