Tutup
Pilihan

BPTP Sulteng Donasikan Desinfektan dan Hand Sanitizer bagi Jurnalis Peliput Covid-19

×

BPTP Sulteng Donasikan Desinfektan dan Hand Sanitizer bagi Jurnalis Peliput Covid-19

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes – Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Sulawesi Tengah, memberikan donasi berupa disinfektan dan hand sanitizer untuk para jurnalis peliput Covid 19 yang ada di Sulteng, Jumat (3/4/2020).

Donasi tersebut, merupakan salah satu dukungan dari BPTP Sulteng, untuk para jurnalis, agar selalu aktif memberikan informasi yang akurat untuk para masyarakat,  yang mana informasi itu dapat menjadi acuan serta salah satu upaya untuk membendung berita hoax yang kian marak beredar di Sulteng.

Advertising

Kepala BPTP Sulteng, Fery F Munier mengungkapkan, sangat mendukung dengan terbentuknya Posko Jurnalis Peliput Covid- 19 Sulteng. Dukungan itu diwujudkan dengan memberi donasi berupa disinfektan dan hand sanitizer bagi para Jurnalis Sulteng yang selalu aktif dan bersedia memberikan informasi yang akurat bagi masyarakat.

“Donasi disinfektan dan hand sanitizer itu, setidaknya dapat menjadi bekal bagi para jurnalis, untuk menjaga kebersihan lingkungan posko, serta kebersihan masing masing individu jurnalis,” ucapnya.

Tidak hanya itu, dirinya juga berharap kepada para Jurnalis, yang tergabung dalam posko tersebut, agar selalu memberikan informasi akuran serta dapat bekerja sama dengan pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid 19 di Sulteng ini.

“Informasi dan berita dari para Jurnalis, saya fikir sangat membantu dan dapat memberikan penjelasan yang pasti dan dapat di pertanggung jawabkan kebenarannya,” tutupnya.

Sementara itu, Koordinator Posko Jurnalis Liputan Covid-19 Sulawesi Tengah Rahman Odi menyampaikan terima kasih atas kepedulian dari BPTP Sulawesi Tengah yang memberikan dukungan berupa hand sanitizer dan disinfektan bagi para jurnalis.

“Mudah-mudahan ini bermanfaat bagi teman-teman jurnalis agar tetap aman dalam menjalankan tugas-tugas jurnalistik di tengah wabah Covid-19,” kata jurnalis Net TV itu. (ptr)

Laporan : Pataruddin

Silakan komentar Anda Disini….