POSO, Kabar Selebes- Kepolisian Daerah (Polda) Sulteng melaksanakan bakti sosial kesehatan dalam rangka menciptakan kondisi kamtibmas yang aman, damai dan sejuk. Selasa 15 Oktober 2019.
Ribuan warga hadir dalam pelaksanaan bakti sosial. Sementara bakti sosial yang dilaksanakan serentak Polri di seluruh Indonesia, khusus wilayah Polda Sulteng dipusatkan di Mapolres Poso.
Kapolda Sulteng, Brigjen Pol Lukman Wahyu Harianto, Wabup Poso, Samsuri, Kapolres Poso, AKBP Darno, Dandim 1307 Poso, Letkol Inf Catur Sutoyo, Komandan Satgas Tinombala dan sejumlah pejabat TNI, Polri hadir dalam kegiatan tersebut.
Kapolda Sulteng, Brigjen Pol Lukman Wahyu Harianto yang membuka langsung pelaksaanan bakti sosial kesehatan menyampaikan, bakti sosial merupakan kegiatan polri secara serentak memberikan kesehatan secara gratis dimasyarakat.
Menurut Kapolda, Poso ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan bakti sosial kesehatan, karena Kabupaten Poso merupakan wilayah yang warganya masih banyak kurang mampu.
“Kegiatan ini kami memberikan kesehatan gratis kepada masyarakat yang kurang mampu, supaya masyarakat sehat, kuat, bisa bekerja dan Indonesia kuat dan maju,” ucapnya.
Kapolda juga menghimbau, masyarakat terus bergandengan tangan menciptakan Poso yang aman dan damai, serta mampu berintoleran kepada siapa pun.
“Harapan kami pemerintah TNI dan Polri, Poso tetap aman dan damai, serta masyarakatnya tetap bergandengan tangan,” harapnya.
Bakti sosial kesehatan secara gratis ini polri membuka pelayanan donor darah, khitanan masal, poli umum, poli gigi dan pelayanan kesehatan lainnya.
Dilokasi kegiatan, Kapolda Sulteng juga memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu. (RYN.Gode).