PALU, Kabar Selebes- Kabar gembira bagi para pencari kerja di Kota Palu. Gerai Alfamidi Cabang Palu melalu perusahan PT. Midi Utama Indonesia TBK kembali membuka perekrutan karyawan dan karyawati, bagi masyarakat Kota Palu dan sekitarnya.
Communication Manager Alfamidi, Arif L. Nursandi mengatakan bahwa pihaknya sudah mulai membuka lamaran sejak beberapa bulan terakhir. Sedangkan, penerimaan karyawan rutin setiap minggu dilaksanakan seperti hari senin, selasa dan kamis.
“Lamarannya kami buka terus, karena takutnya ada yang resain dan harus diganti, untuk penerimaan karyawan baru tergantung dari jumlah toko yang akan buka. Jumlahnya sekitar 50-90 orang perbulan,” ujarnya, Jumat (13/9/2019).
Ia menambahkan bahwa perekrutan tersebut akan disebarkan ke 57 Toko Alfamidi yang ada di Kota Palu. Lanjut dia, itu targetnya pada pemenuhan kebutuhan toko dan rencana ekspansi. Yang paling banyak di terima adalah level jabatan kru atau kasir.
“Jadi tidak ada target secara jumlah, utamanya yang dibutuhkan saat ini adalah personel toko dan beberapa posisi di kantor cabang.
Harapannya setiap penerimaan karyawan baru adalah putra atau putri daerah setempat apabila gerai itu ada di luar kota. Dan untuk perekrutanya sendiri itu tidak ada batas waktu terakhir,” ucapnya.
Arif juga menegaskan bahwa Alfamidi sangat terbuka untuk putra-putri terbaik dari Sulawesi Tengah. Persyaratan untuk menjadi karyawan Alfamidi bagi calon Pendaftar sebagian personel toko minimal tamatan SMA atau sederajat.
“Ini adalah bentuk partisipasi kami dala menciptakan lapangan pekerjaan. Total karyawan sampai hari ini adalah 666 orang dan jumlah gerai sampai hari ini 57 toko. Ini juga disesuaikan dengan penambahan toko baru. Harapannya pemenuhan karyawan di toko selalu tercapai, karyawan betah dan nyaman,” tuturnya.
Persyaratan yang harus diketahuai para calon karyawan yakni tidak ada tato di tubuh, usia maksimal 24 tahun, tinggi badan minimal 160cm untuk pria sementara wanita minimal tinggi 155 cm. Waktu yang ditentukan oleh pihak Alfamidi memasukan lamaran bagi para karyawan maupun karyawati yakni jam 09.00.
Bagi yang ingin mencari pekerjaan segera masukan lamaram ke toko Alfamidi yang tersebar di Palu. Atau langsung ke kantor Alfamidi yang berada di jalan Towua, Kelurahan Tatura Selatan, Kecamatan Palu Selatan Kota Palu. (ifal)