Tutup
Sulawesi Tengah

Hingga 7 Agustus, 628 Peserta Merdeka Fun Run 2019 Sudah Terdaftar

×

Hingga 7 Agustus, 628 Peserta Merdeka Fun Run 2019 Sudah Terdaftar

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes – Event Organizer Merdeka Fun Run 2019 hingga Rabu, 7 Agustus 2019 sudah terdaftar 628 orang peserta.

Ari Daeng dari Lebah Madu selaku pelaksana mengatakan data peserta tersebut sudah tercatat di panitia hingga Rabu siang ini.

Advertising

“Kita menargetkan 1.000 orang peserta hingga menjelang hari penyelenggaraan,” kata Ari Daeng, Rabu sore, 7 Agustus 2019.

Ari mengajak masyarakat Kota Palu dan sekitarnya untuk ikut meramaikan event tersebut.

Merdeka Fun Run 2019 dihelat 18 Agustus 2019 sebagai rangkaian memperingati HUT RI ke-74, 17 Agustus 2019 bekerjasama dengan Korem 132 Tadulako.

Merdeka Fun Run mengambil titik start dan finish di depan Makorem 132 Tadulako.

Sejumlah hadiah disiapkan panitia berupa sepeda motor dan berbagai hadiah menarik lainnya. (patar)

Silakan komentar Anda Disini….