POSO, Kabar Selebes – Madrasah Diniyah Awwaliyah (MDA) Alkhairaat Tegalrejo, Kecamatan Poso Kota Utara Kabupaten Poso mengumumkan hasil kelulusan para santri kelas IV, dimana hasilnya 100 persen santri yang mengemban ilmu dinyatakan lulus.
Pengumuman kelulusan dilaksanakan di lokasi wisata Pasir Putih, Kelurahan Tegalrejo, Kecamatan Poso Kota Utara, Minggu 30 Juni 2019. Para santri diberikan amplop untuk melihat hasil pengumuman yang semuanya dinyatakan lulus.
Kepala MDA Alkhairaat Tegalrejo, Samsul Mu’arif menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada wali dan orang tua santri yang telah mempercayakan anaknya selama belajar dan dibina di madrasah selama kurun waktu empat tahun bersama-sama dalam upaya meningkatkan pengetahuan agama juga pendidikan akhlak santri.
“Kami berpesan kepada santri-santriawati agar terus belajar, terlebih lagi dalam mempersiapkan untuk melanjutkan sekolah ke jenjang berikutnya,” ucap Samsul usai pengumuman kelulusan.
Selain di hadiri oleh orang tua wali santri, acara pengumuman kelulusan MDA ini juga di hadiri oleh pengurus MDA yakni Ustad Abdul Rahim selaku sekretaris dan ustadzah Farial Badjeber selaku pembina MDA.
Ustadzah Farial menekankan kepada para santri khususnya yang telah dinyatakan lulus agar senantiasa mengamalkan apa yang sudah didapatkan di madrasah Alkhairaat ini, yang tidak kalah penting adalah menjaga akhlak terhadap siapapun, bahkan terhadap mereka yang berbeda.
“Akhlak itu lebih tinggi dari ilmu. Walaupun kalian sepintar dan secerdas apapun, tetaplah kedepankan akhlak yang baik,” harap Farial.
Acara pengumuman kelulusan ini kemudian dirangkaikan dengan penyerahan buku rapor dari masing-masing wali kelas. (RYN.Gode)