Tutup
Sulawesi Tengah

56 Penumpang Kapal Teodora 02 Berhasil Dievakuasi

×

56 Penumpang Kapal Teodora 02 Berhasil Dievakuasi

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes – Badan Pencarian dan Pertolongan Palu melaporkan, sebuah kapal bernama Teodora 02 yang dinahkodai oleh Laode Opu kandas di perairan Banggai Laut. Kapal ini mengangkut penumpang rute Banggai Laut – Baubau.

Informasi yang diperoleh, sekitar pukul 09.51 wita Tim SAR Gabungan tiba di lokasi kejadian selanjutnya melakukan evakuasi terhadap penumpang Kapal Theodora 02 menuju Pelabuhan Banggai Laut dengan POB 56 orang

Advertising

“Kondisi penumpang selamat dan baik2 sj, namun ada sebagian penumpang yang menolak dievakuasi dengan alasan mereka tidak mau meninggalkan barang berharga yg mereka bawah. Sementara itu Abk Kapal menunggu kapal lewat agar supaya kapal theodora ditarik ke pelabuhan Banggai Laut,” kata sumber di Basarnas Palu.

Sebelumnya, Kepala Badan Pencarian dan Pertolongan Palu, Basrano mengatakan, informasi tersebut dilaporkan oleh salah satu penumpang kapal Teodora 02 pada Rabu (3/4) pagi pukul 06.05 wita bahwa kapal penumpang yg mereka tumpangi mengalami kandas pada koordinat 02*00’20″S 123* 23′ 40″ E arah 190 selatan dari banggai laut.

“Kapal Teodora 02 mengangkut kurang lebih 50 orang, ABK 13 orang termasuk nahkoda, Laode Apu. Kapal berkapasitas 350 gross ton (GT), berwarna putih,” kata Basrano.

Setelah menerima informasi tersebut Tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas 4 orang, TNI AL 4 orang, TNI AD 3 orang, Bpbd 1 orang, syahbandar 3 orang, Dishub 1 orang, crew Kapal Rescue 6 orang dan keluarga korban diberangkatkan menuju ke lokasi kejadian dengan menggunakan KM. Permata Vauzia. (***/patar)

Silakan komentar Anda Disini….