Tutup
EkonomiSulawesi Tengah

PT IMIP Target Go Public 2021

×

PT IMIP Target Go Public 2021

Sebarkan artikel ini

PALU, Kabar Selebes– PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) menargetkan akan melantai di bursa saham pada 2021 mendatang.

Advertising

“Sebetulnya kita telah programkan ke arah sana, yang penting kami mendapatkan standarisasi dulu yakni International Organization for Standardization (ISO),” ungkap Senior Vice President PT IMIP Slamet Victor Panggabean, Jumat malam, di Booth PT IMIP Sulteng Expo, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

PT IMIP, kata Slamet, dengan smelternya baru sekitar 2 tahunan, kami berharap dalam waktu 4 tahun ke depan, sudah bisa go public sekitar tahun 2021.

ISO adalah adalah salah satu standar internasional dalam sebuah sistem manajemen untuk pengukuran mutu organisasi. ISO memegang peranan penting dalam mengukur bagaimana kredibilitas perusahaan yang ingin bersaing secara global dan juga adalah salah satu cara untuk meningkatkan sistem manajemen mutunya.

Dengan memiliki sertifikasi ISO, akan memiliki kemungkinan lebih untuk memenangkan kompetisi pasar, karena adanya jaminan kualitas dari produk atau jasa yang ditawarkan, serta kepercayaan konsumen akan brand terkait.

Menurut Slamet, IMIP merupakan sebuah kawasan, dimana di dalamnya terdapat beberapa pabrik smelter dengan perusahaan sendiri-sendiri atau disebut tenant.

IMIP merupakan perusahaan pengelola kawasan industri pertambangan khususnya bahan mineral nikel terintegrasi. Perusahaan ini merupakan hasil kerja sama antara Tsinghan Group dari Tiongkok dan Bintang Delapan Grup dari Indonesia.

Slamet juga menyepakati, bahwa perusahaan yang memiliki komitmen adalah perusahaan yang berani untuk go public dan melakukan listing di bursa saham. Dengan demikian masyarakat umum bisa membeli saham perusahaan.

“Yang penting untuk kami, bagaimana iklim invetasi itu bisa bergerak dengan nyaman dan aman,” harap Slamet.

Di IMIP saat ini terdapat 12 perusahaan yang beraktivitas diantaranya PT Bintang Delapan Mineral (BDM), PT Sulawesi Mining Invesment, PT Indonesia Guan Ching Nickel and Stainless Stell Industri (GCNS), PT Decent Stainless Stell, PT Indonesia Tsingsang Stainless Steel, PT Dexin Steel Indonesia dan PT Broly Nickel Industry. (patar)

Silakan komentar Anda Disini….