Tutup
Pilkada

Ribuan Tokoh Lintas Agama Deklarasikan Dukungan untuk Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri di Pilgub Sulawesi Tengah

×

Ribuan Tokoh Lintas Agama Deklarasikan Dukungan untuk Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri di Pilgub Sulawesi Tengah

Sebarkan artikel ini
Deklarasi Lintas Agama untuk Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri

PALU, Kabar Selebes – Ribuan tokoh lintas agama berkumpul di Sriti Convention Hall, Palu, pada Minggu malam, 3 November 2024, untuk mendeklarasikan dukungan mereka kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah, Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri (BERAMAL), yang mendapat nomor urut 1 pada Pilkada mendatang.

Kehadiran tokoh-tokoh dari berbagai agama ini didasari keyakinan akan sosok Ahmad Ali yang dikenal toleran, peduli terhadap masyarakat kecil, dan diyakini akan memimpin dengan adil jika terpilih. Dalam pidatonya, Habib Muhsin Alhabsy mengibaratkan pemimpin yang baik sebagai “mata air jernih” yang menyejukkan masyarakat. Ia memuji Ahmad Ali sebagai figur dermawan yang mampu menyatukan semua golongan dan memperjuangkan keadilan.

Advertising

Tokoh perdamaian Poso, Pendeta Rinaldy Damanik, juga menyatakan dukungannya. Ia menyoroti keberanian Ahmad Ali dalam menghadapi fitnah, serta peran besarnya dalam mendukung perdamaian dan persatuan umat di Sulawesi Tengah. Hal senada disampaikan oleh purnawirawan polisi, AKBP Teddy D. Salwati, yang mengisahkan kedermawanan Ahmad Ali saat membantu korban bencana 2018 tanpa memandang latar belakang korban. Teddy menyebut Ahmad Ali sebagai pemimpin yang mengedepankan toleransi dan kemanusiaan.

Deklarasi tersebut dibacakan oleh Habib Abdurrahman Aljufri bersama sejumlah tokoh lintas agama, termasuk perwakilan dari agama Islam, Kristen, dan Hindu.

Ahmad Ali, dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih atas dukungan ini, yang disebutnya sebagai motivasi besar menjelang Pilkada serentak pada 27 November mendatang. Dukungan yang terus mengalir dari berbagai pihak memperkuat keyakinan Ahmad Ali untuk menang telak demi memastikan pemerintahan yang adil dan merata bagi masyarakat Sulawesi Tengah.

“Kita harus menang mutlak, agar tidak ada lagi ganggu gugat di Mahkamah Konstitusi,” tegasnya, menunjukkan semangat dan keyakinannya untuk membawa perubahan yang lebih baik bagi Sulawesi Tengah. (*)

Silakan komentar Anda Disini….