Tutup
Sulawesi Tengah

Kapolres Morowali: Isu Cacar Monyet di Kawasan Jetty PT IMIP Adalah Hoax

×

Kapolres Morowali: Isu Cacar Monyet di Kawasan Jetty PT IMIP Adalah Hoax

Sebarkan artikel ini
(kiri) Foto korban cacar monyet yang beredar di medsos yang ternyata dari luar negeri.(Kanan) Petugas mensterilkan kapal yang menjadi SOP bagi kapal dari luar negeri)

MOROWALI, Kabar Selebes – Kapolres Morowali, AKBP Suprianto, menegaskan bahwa isu mengenai adanya kasus cacar monyet di kawasan Jetty PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) adalah tidak benar alias hoax.

Pernyataan ini disampaikan setelah beredar luas informasi di media sosial yang menyebutkan bahwa beberapa pekerja di Jetty PT IMIP diduga terjangkit virus cacar monyet.

Advertising

Informasi tersebut pertama kali disebarkan oleh akun media sosial atas nama Charles.

Dalam unggahannya, Charles menyatakan bahwa muatan dari kapal Xiaodao diduga membawa virus cacar monyet, dan beberapa awak kapal telah dikarantina.

Ia juga menyebut bahwa kegiatan di Jetty F7 telah dihentikan, serta semua orang di area tersebut telah dievakuasi dan dikarantina ulang saat menaiki kapal Xiaodao.

Kapolres Morowali segera merespons informasi tersebut dengan melakukan konfirmasi langsung kepada pihak PT IMIP.

“Hasil konfirmasi saya dengan pihak IMIP, situasi di IMIP normal-normal saja, tidak ada yang seperti dikabarkan,” ujar AKBP Suprianto melalui pesan singkat via WhatsApp pada Rabu malam (4/9/2024).

Kapolres juga menyampaikan bahwa pihaknya bersama PT IMIP sedang memastikan kondisi di lapangan untuk menghindari kekhawatiran berlebihan di masyarakat.

“Saat ini, IMIP sedang membuat konfirmasi resmi, dan kami juga sedang memastikan kondisi di lapangan,” tambahnya.

Kapolres Morowali mengimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya pada informasi yang beredar di media sosial tanpa sumber yang jelas dan terpercaya.

Pihaknya juga menegaskan akan menindak tegas penyebar hoax yang dapat menimbulkan keresahan di masyarakat.

Dengan adanya klarifikasi ini, diharapkan masyarakat Morowali tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh informasi yang tidak benar terkait virus cacar monyet.

Situasi di kawasan industri PT IMIP dipastikan berjalan normal tanpa adanya ancaman kesehatan seperti yang dikabarkan.(sal)

Silakan komentar Anda Disini….