Tutup
Pemilu 2024

Wijaya Chandra: Aspirasi Masyarakat Jadi Motivasi Maju Caleg DPRD Sulteng

×

Wijaya Chandra: Aspirasi Masyarakat Jadi Motivasi Maju Caleg DPRD Sulteng

Sebarkan artikel ini
Wijaya Chandra

PALU, Kabar Selebes – Wijaya Chandra, pengusaha asal Kota Palu, Sulawesi Tengah, mengungkapkan motivasinya maju sebagai calon anggota DPRD Sulawesi Tengah (Sulteng) dari Partai Perindo.

Kepada wartawan, Chandra yang akrab disapa Ko Awi mengatakan, alasan utamanya adalah untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat.

Advertising

“Aspirasi masyarakat yang sudah saya karyakan menjadi salah satu alasan rasional saya untuk maju menjadi Caleg DPRD Sulteng daru Dapil Kota Palu,” kata Ko Awi.

Dia menjelaskan, latar belakangnya sebagai pengusaha, penggiat sosial, kemanusian, dan olahraga, membuatnya memiliki banyak pengalaman berinteraksi dengan masyarakat.

“Kegiatan-kegiatan bersama masyarakat yang sebelum-sebelumnya sudah saya lakukan lebih banyak di Kota Palu, jadi tepat jika saya akan melanjutkan atau melengkapi dari apa yang sudah saya karyakan dan yang berikut akan dikerjakan, jika masyarakat mempercayakan saya mewakili aspirasi mereka,” ujar Ko Awi.

Ko Awi juga memiliki segudang pengalaman organisasi, di antaranya:

  • Ketua Ketua Panguyuban Sosial Marga Tionghoa (PSMTI) Sulteng, Periode 2018-2023 & 2023-2028.
  • Ketua Forum Pembauran Kebangsaan Kota Palu (FPK), Periode 2018-2013 & 2023-2028.
  • Wakil Ketua VII KONI Sulteng, Periode 2020-2024
  • Ketua Persatuan Binaraga Fitnes Indonesia (PBFI) Sulteng, periode 2020-2024
  • Wasekjend Asosiasi Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Pusat, Periode 2020-2024.
  • Ketua PD Maghabudhi Sulteng, Periode 2010-2015 & 2015-2020
  • DKD Maghabudhi Sulteng, Periode 2022-2026
  • Pembina Barongsai Tiga Naga
  • Pembina Koko Cici Sulteng
  • Pembina Rumah Difabel Merah Putih Jalan Jati Kota Palu.
  • Juri Dunia Binaraga WBPF.

Ko Awi berharap, masyarakat Kota Palu dapat memberikan kepercayaan kepadanya untuk mewakili aspirasi mereka di DPRD Sulteng.**

Silakan komentar Anda Disini….