TAOPA, Kabar Selebes – Ribuan umat Islam yang terdiri dari pelajar dan warga se-Kecamatan Taopa Kabupaten Parigi Moutong Sulawesi Tengah turut memeriahkan jalan sehat dalam rangka memperingati maulid Nabi Muhammad SAW, Sabtu 08 Oktober 2022 pukul 08:00 Wita.
Camat Taopa Ramajanti Sumaga saat melepas jalan sehat meminta agar masyarakat selalu bersinergi dalam membangun masyarakat yang religius, menciptakan kebersamaan dengan bersilaturahmi bersinambungan demo mewujudkan masyarakat yang agamais dan berkah.
“Melalui perayaan maulid Nabi Muhammad SAW dalam bentuk jalan sehat ini, maka ikatan ukhuwah Islamiyah senantiasa dapat di pererat, terutama sikap sosial dan kekeluargaan,” pesan Ramajanti.
Mantan Camat Bolano Lambunu dan Moutong itu juga berharap, kegiatan jalan sehat ini menjadi salah satu motivasi warga Kecamatan Taopa dalam memaknai peringatan maulid Nabi Muhammad SAW.
“Motivasi itu antara lain, bagaimana selalu hidup sehat. Nah, cara hidup sehat yang paling murah dan mudah ialah dengan olahraga jalan sehat seperti yang kita lakukan saat ini,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Pengurus Cabang Alkhairaat Kecamatan Taopa Candra Setiawan mengatakan, keluarga besar Alkhairaat Taopa menjadi prakarsa dari jalan sehat berhadiah ini, merupakan salah satu cara mengajak umat Islam senantiasa memeriahkan hari lahir Nabi Muhammad SAW.
“Selama ini tradisi kental kita dalam memperingati maulid selalu dalam acara ceramah di masjid-masjid atau lapangan. Nah melalui jalan sehat juga, kita ajak peserta mengumandang shalawat sejak start hingga finish, itu sebagai bentuk kecintaan kita kepada nabi,” terang Candra.
Secara subtansial lanjutnya, Maulid merupakan yang digelar sebagai bentuk upaya untuk mengenal akan keteladanan Nabi Muhammad sebagai pembawa ajaran agama Islam.
Dengan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW diharapkan kita dapat mengingat kembali teladan sehingga bisa mengembalikan diri kita menjalankan kehidupan kita sehari-hari. Kita patut meneladani buah pikiran yang cerdas dan jernih, ucapan yang santun dan memiliki adab yang baik, serta tindakan yang arif dan bijaksana.
“Oleh karena itu, besar harapan saya seluruh komponen umat Islam di Kecamatan Taopa, kiranya dapat memberikan perhatian yang sungguh-sungguh dalam membina umat. Salah satunya, ya di pagi hari ini kita sama-sama bercucuran keringat, sama-sama letih dalam berjalan kaki ini, tak lain seperti menapaktilasi perjalanan Rasulullah dalam berdakwah,” katanya penuh pesan dakwah.
Menariknya, dalam jalan sehat maulid ini, panitia yang disponsori oleh pengurus cabang Alkhairaat Taopa dan Pemerintah Desa Palapi, menyediakan ratusan hadiah doorprize.
“Selain itu, ada berbagai macam hadiah utama seperti kompos gas dua sumbu, kipas angin, setrika, rice cooker dan beberapa tas pesta berbagai brand ternama juga akan di rebutkan oleh peserta jalan sehat,” sambung Candra.
Rayyan, siswa Sekolah Dasar (SD) Inpres Palapi yang beruntung. Bocah berumur 10 tahun itu, memperoleh hadiah utama berupa kompos gas setelah nomor peserta keluar sebagai pemenang utama. (hcb)
Laporan : Hasan Cl. Bunyu