Tutup
Sulawesi Tengah

Beredar Isu Oknum Kades Pande Ditangkap Polisi, Kapolsek Tinombo : Dia Datang Sendiri

623
×

Beredar Isu Oknum Kades Pande Ditangkap Polisi, Kapolsek Tinombo : Dia Datang Sendiri

Sebarkan artikel ini
Suasana perkampungan asri sekitar kantor Desa Pande (foto : Hasan Bunyu)

TINOMBO, Kabar Selebes – Warga desa Pande, Kecamatan Moutong Kabupaten Parigi Moutong, dibuat heboh dengan beredarnya isu bahwa kepala desa mereka ditangkap polisi pada hari Minggu (1/5/2022). Isu itu beredar luas di desa yang baru dimekarkan pada tahun 2013 itu.  Entah dari siapa asal muasalnya.

Bahkan KabarSelebes.id pada dikirimi kabar tersebut via masenger. “Assalamualaikum… Sekedar informasi, bahwa pa kades sudah ditangkap dan ditahan di Polsek Tinombo”.

Demikian bunyi kalimat tersebut melalui akun bernama Rifai, yang tak lain merupakan Ketua Badan Perwakilan Desa (BPD) Pande.

Belakangan setelah adanya pernyataan dari Kapolsek Tinombo, bahwa kabar itu tidak benar dan media ini telah menyampaikan kepada yang bersangkutan. Rifai kembali menyampaikan kalimat was-was.

“Adoh. Bahaya ini kalau masyarakat tau.Ok pak makasih infonya,” kata Rifai.

Silakan komentar Anda Disini….