Tutup
Sulawesi Tengah

Momen Idul Fitri, Alumni 2005 SMP Negeri 5 Poso Temu Kangen

×

Momen Idul Fitri, Alumni 2005 SMP Negeri 5 Poso Temu Kangen

Sebarkan artikel ini
Foto bersama para alumni 2005 SMP Neg 5 Poso saat temu kangen di hari lebaran

POSO, Kabar Selebes -Bertemu teman-teman seperjuangan di sekolah pasti sangat menyenangkan. Sudah terbayangkan serunya mengenang masa lalu, terutama mengingat kenakalan dan keisengan yang pernah dilakukan dulu.

Tidak sedikit juga yang tersipu malu karena berjumpa lagi, dengan mantan pacar atau teman yang pernah disukai.

Advertising

Untuk mengenang masa lalu saat masih sekolah, dimana belasan alumni SMP Negeri 5 Poso angkatan 2005 baru-baru ini menggelar acara reunian temu kangen.

Meskipun reuni digelar secara sederhana, namun berjalan penuh keakraban oleh para alumni yang berasal dari beberapa daerah luar kota Poso. Silaturrahmi reuni ini juga dalam rangka merayakan hari raya Idul Fitri 1439 H.

Karena sebagian para alumni yang bekerja di luar daerah mudik di Poso. Momen inilah kemudian dimanfaatkan para alumni SMP Negeri 5 Poso untuk bersilaturahmi bersama kawan lama.

Berbagai pengalaman seperti cerita lucu saat dipukul guru, hutang di kantin hingga mata pelajaran di sekolah menjadi pembahasan di acara reuni temu kangen ini.

Menurut Salah satu alumni, Metha, dirinya mengaku tak bisa menyampaikan lewat kata-kata saat bertemu dengan teman-teman seperjuangan saat masih menimba ilmu di SMP Neg 5 Poso.

“Pokonya saya tak bisa berkata-kata senang bisa bertemu teman lama,” ucap Metha yang seharinya beprofesi didunia broadcaster kota Palu.

Alumni lainya Ansar juga menyampaikan hal serupa. Kata Ansar, kumpul reuni mengingat masa-masa dahulu yang menjadi suatu kenangan indah yang tak terlupakan.

Nur Afni alumni yang selama ini bekerja di Jakarta mengaku, ia bersama dengan suaimnya sangat mendukung acara reuni. Karena SMP Negeri 5 Poso merupakan bagian terpenting dalam hidupnya, karena telah dididik selama menimba ilmu di sekolah hingga menjadi sukses saat ini.

“SMP Negeri Poso biar bagaimana pun berati buat saya, karena kami dididik dan mendapat ilmu dari para guru-guru saat itu. Hingga kami bisa sukses saat ini,” ujar Nur Afni dengan nada senang dan bercampur sedih.

Kumpul bersama para alumni SMP Neg 5 Poso ini digelar di salah satu kediaman ibu Siti Rahma yang juga alumni di Kelurahan Kayamanya, Kecamatan Poso Kota.

Selama reuni berlangsung suasana penuh keakraban, dan masing- masing wajah dari alumni terpancar penuh kebahagiaan.(RIYAND)

Silakan komentar Anda Disini….