Tutup
Sulawesi Tengah

Polres Poso Gelar Operasi Keselamatan Berlalu Lintas Selama Ramadhan

×

Polres Poso Gelar Operasi Keselamatan Berlalu Lintas Selama Ramadhan

Sebarkan artikel ini
Ajun Komisaris Polisi (AKP) Suprojo, Kasat Lantas Polres Poso. (Foto: Istimewa)

POSO, Kabar Selebes – Satuan Lalulintas (Sat Lantas) Polres Poso, Sulawesi Tengah melakukan kegiatan Operasi Keselamatan Tinombala terkait berlalulintas serta upaya pencegahan penyebaran Covid-19 agar tidak terjadi lonjakan selama bulan Ramadhan. Giat mulai tanggal 12-25 April 2021 itu, dilaksanakan serentak di seluruh wilayah di Indonesia oleh kepolisian.

Kasat Lantas Polres Poso, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Suprojo mengatakan, kegiatan ini untuk meningkatkan kepatuhan, disiplin masyarakat terhadap Protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 serta tertib berlalu lintas dalam menurunkan angka kecelakaan lalu lintas.

Advertising

“Selain melakukan penertiban lalu lintas, kami juga membagi-bagikan brosur, masker serta menempelkan stiker Ops Keselamatan Tinombala pada kendaraan roda empat yang melintas,” jelasnya kepada wartawan.

Dia menuturkan, bahwa dalam melaksanakan ibadah di bulan puasa ini pihaknya terus melakukan edukasi, sosialisasi kepada masyarakat agar tetap disiplin Prokes serta terciptanya Kamseltibcarlantas untuk meminimalisir terjadinya pelanggaran dan kecelakaan.

Operasi keselamatan penertiban, terutama bagi pengendara kendaraan roda dua dalam pelaksanaannya terus mengedepankan kegiatan preemtif.

“Bagi pengendara roda dua yang kedapatan tidak memakai helm serta memakai knalpot bogar akan kami sweeping,” tandasnya. (rdn/ap)

Laporan : Ryan Darmawan

Silakan komentar Anda Disini….