POSO, Kabar Selebes – Pawai obor dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan 1442 Hijriah, yang diinisiasi oleh Yayasan Khalid Bin Walid di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, diikuti ribuan umat Islam pada Sabtu (10/4/2021) malam.
“Melalui pawai obor ini, kita tunjukkan kepada dunia bahwa Umat Islam Poso sangat antusias dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan. Semoga kegiatan ini mendapatkan pahala dari Allah SWT,” ucap Ustad Sugianto Kaimuddin, dalam tausiahnya.
Ustad Sugianto Kaimuddin, juga mengajak kepada seluruh umat Islam Poso untuk senantiasa memanjatkan puji syukur karena masih dipertemukan dengan Bulan Suci Ramadan tahun ini.
Dalam menghadapi Bulan Suci Ramadan, ia mengimbau kepada seluruh Umat Islam untuk bersama-sama memberantas kemaksiatan di Poso.
“Karena Bulan Suci Ramadhan merupakan bulan terbaik dari semua bulan sehingga harus dijalani dengan penuh suka cita,” katanya.
Pawai obor yang mengambil star dari Masjid Baiturrahman Natuna Poso dan berakhir di lapangan alun-alun Sintuwu Moroso itu mendapat pengamanan sebanyak 150 personel gabungan TNI-Polri dibantu Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) bersama Dinas Perhuhungan (Dinas) setempat, yang dikoordinir Kapolres Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Rentrix Ryaldi Yusuf. (rdn/rlm/fma)
Laporan : Ryan Darmawan