TOUNA, Kabar Selebes – Ketua Desa Wisata Nusantara (Dewisnu) Kabupaten Tojo Una-una, Basir Pangewang, akan mendukung Program Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi yang menjadikan pulau papan di Desa Kadoda, Kecamatan Talatako, Kabupaten Tojo Una-una, Sulawesi Tengah sebagai Desa wisata.
Lima unit cottage dan satu restauran telah dibangun di pulau papan oleh Kemendes sejak tahun 2019. Akan tetapi, sampai saat ini belum dimanfaatkan oleh pihak desa karena memang ada beberapa yang perlu diperbaiki, di antaranya restauran dan jembatan penghubung.
Menurut Basir Pangewang, pihaknya sudah berkonsultasi dengan pemerintah Desa agar bangunan tersebut secepatnya bisa dikelola dan dimanfaatkan sehingga memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat di wilayah setempat.
Bahkan, pihaknya kata dia juga telah menyarankan kepada pemerintah Desa untuk menyusun perdes yang mengatur soal pengelolaannya sehingga ada pemasukan desa dari setiap pengunjung yang datang berwisata, baik wisatawan domestik maupun mancanegara
Basir juga berharap kepada Dinas Pariwisata Touna untuk memberikan perhatian demi kemajuan pariwisata di Togean. (shl/ap/fma)
Laporan: Saipul Hulungo.