PALU, Kabar Selebes – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah (Sulteng) beserta jajarannya kembali mendistribusikan bantuan kemanusiaan untuk korban gempa di Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), pada Selasa (19/1/2021) sore.
Dalam pendistribusian bantuan kemanusiaan tahap dua itu, Polda Sulteng mengerahkan tiga truck, lima truck box, dan satu mobil double cabin.
“Rombongan bantuan logistik ini dikawal langsung dua unit mobil Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Sulteng yang diberangkatkan dari halaman Mako Polda Sulteng Jalan Soekarno Hatta Palu,” ungkap
Kabidhumas Polda Sulteng, Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Didik Supranoto, Rabu (20/1/2021).
Dikatakannya, bantuan kemanusiaan tahap dua yang didistribusikan itu lebih lengkap setelah memperhatikan dan mendengar langsung keperluan dari para pengungsi di Mamuju, Sulbar.
“Ada beras, gula, susu bayi, makanan bayi, kasur portabel, bantal, sarung, handuk, tikar, ikan kaleng, ikan asin, corned, telur, minyak goreng, mie instan, dan lain-lain. Bantuan ini berasal dari Yayasan Kemala Bhayangkari Sulteng, personel Polda Sulteng dan masyarakat yang disalurkan melalui Polda Sulteng,” sebut Didik. (maf/rlm/fma)
Laporan : Mohammad Arief