Tutup
Sulawesi Tengah

Gereja GPID Nazared Lengkoue di Desa Toro Diresmikan, Wabup Sigi Berharap Jadi Motivasi bagi Warga

×

Gereja GPID Nazared Lengkoue di Desa Toro Diresmikan, Wabup Sigi Berharap Jadi Motivasi bagi Warga

Sebarkan artikel ini

SIGI, Kabar Selebes – Wakil Bupati Sigi, Paulina, menghadiri acara pentahbisan gedung gereja jemaat GPID Nazaret Lengkoue di Desa Toro, Kecamatan Kulawi Kamis (25/10/19). Hadir pula dalam kegiatan tersebut Kementerian Agama Kabupaten Sigi, ketua Sinode, para pendeta, opsir, gembala, imam Desa Toro, kepala desa Toro serta Danramil Kulawi.

Paulina menyampaikan bahwa pembangunan gereja jemaat GPID Nazaret Lengkoue ini telah melewati suatu proses panjang dan juga melibatkan seluruh warga masyarakat.

Advertising

“Gereja ini dibangun bersama masyarakat semoga gereja ini akan tumbuh dan berkembang menghasilan jemaat yang sanggup menjadi pengemban misi pelayanan gerejawi. Hal ini juga menjadi momentum untuk memperkokoh semangat kebersamaan serta memberikan nuansa baru dalam menumbuhkan tekad dan motivasi bagi segenap warga jemaat,” kata Paulina.

Selain itu Paulina juga tak lupa menyampaikan doa serta harapannya terhadap masyarakat agar gedung gereja ini dapat dimanfaatkan sebagai sarana peribadatan dan meningkatkan semangat dalam ketaatan beribadah serta senantiasa mendukung dan berpartisipasi dalam mensukseskan agenda dan program pembangunan yang Pemerintah Daerah kedepannya.(Arfiah)

Silakan komentar Anda Disini….