Tutup
Nasional

Pansel Komnas Perempuan Sosialisasi Pendaftaran, Ini Syaratnya..

×

Pansel Komnas Perempuan Sosialisasi Pendaftaran, Ini Syaratnya..

Sebarkan artikel ini
Ketua Panitia Seleksi Komnas Perempuan Usman Hamid (tengah) saat melakukan sosialisasi pendaftaran calon anggota Komnas Perempuan di Hotel Santika Kota Palu, Senin, 17 Juni 2019. Foto Patar

PALU, Kabar Selebes – Panitia Seleksi Anggota Komisi Nasional (Komnas) Anti Kekerasan Terhadap Perempuan melakukan sosialisasi rekruitmen calon komisioner periode 2020-2024 di Kota Palu Sulawesi Tengah Senin (17/6/2019).

Ketua Panitia Seleksi Usman Hamid mengatakan ada sejumlah persyaratan dan kriteria calon yang wajib dipenuhi dalam mengikuti seleksi.

Advertising

“Ada delapan persyaratan yang wajib dipenuhi serta memasikkan berkas ke panitia seleksi. Pendaftaran dibuka mulai 25 Mei dan ditutuo 31 Juli 2019,” kata Usman Hamid.

Sekretaris Panitia Seleksi Mamik Sri Supatmi mengatakan delapan peryaratan itu adalah terlibat aktif memperjuangkan HAN Perempuan, sekurang-kurangnya 10 tahun.

Calon juga tidak memiliki rekam jejak sebagai pelaku kekerasan, poligami, korupsi, atau perusakan lingkungan.

Calon bukan pengurus atau anggota partai politik.

Calon memiliki pengetahuan, komitmen dan konsistensi terhadap HAM Perempuan termasuk kekerasan dan diskriminasi berbasis gender di ruang di ruang publik dan privat, sesuai hukum nasional maupun internasional.

Calon wajib menghormati keberagaman maupun perbedaan kondisi fisik dan psikis, agama/keyakinan, ras/etnis, usia, orientasi seksual, asal usul kebangsaan, dan status sosial lainnya serta memiliki keberpihakan terhadap korban.

“Selain seleksi berkas, calon juga akan menjalani serangkan ujian seperti makalah, tes psikologi dan wawancara,” kata Mamik yang juga dosen Kriminologi Universitas Indonesia.

Sementara itu Direktur Libu Perempuan Sulawesi Tengah Dewi Rana Amir disebut-sebut sebagai salah satu calon anggota Komnas Perempuan tampil membahas masalah-masalah yang dihadapi perempuan pascabencana melanda empat daerah di Sulawesi Tengah. (patar)

Silakan komentar Anda Disini….